Jakarta – Asuransi merupakan jaminan yang perlu dimiliki setiap keluarga. Dengan jaminan keamanan, setiap keluarga tak perlu khawatir apabila kejadian yang tak diinginkan terjadi. Akan tetapi, anda perlu cermat dalam memilih asuransi terutama bagi keluarga.
Berikut ini beberapa tips yang dapat anda lakukan sebelum memilih asuransi keluarga:
1. Konsultasikan terlebih dahulu
Konsultasi kepada ahli asuransi adalah langkah awal anda dalam memilih asuransi keluarga. Dengan konsultasi, anda akan mendapatkan saran terbaik mengenai jenis asuransi dan sesuai kebutuhan. Memahami kebutuhan keluarga akan memudahkan anda dalam memilih produk asuransi.
Anda juga dapat mencari informasi mengenai perusahaan asuransi melalui media lain. Media seperti internet, majalah, atau ke narasumber dapat menjadi langkah awal anda untuk berkonsultasi.
2. Pelajari produk asuransi
Setiap produk asuransi pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Anda perlu teliti dan cermat dalam memilah setiap produk asuransi yang ditawarkan. Pastikan anda paham hak – hak nasabah dan begitu juga dengan kewajiban yang harus anda lakukan. Dengan begitu, setidaknya kamu menghindari dan meminimalisir kerugian yang akan terjadi.
3. Perhatikan track record perusahaan asuransi
Kemudian, pastikan juga anda mengecek rekam jejak dari perusahaan asuransi yang anda pilih. Dengan mengetahui seluk beluk perusahaan asuransi yang anda pilih, anda dapat menghindari terjadinya penipuan atau kerugian yang mungkin terjadi nantinya.
4. Sesuaikan dengan kebutuhan
Kemudian, pilihlah produk asuransi yang sesuai dengan kebutuhan keluarga anda. Anda perlu memperhatikan jenis asuransi yang ingin digunakan. Misalnya, anda ingin mengambil KPR atau asuransi pendidikan bagi anak, maka kamu bisa menggunakan asuransi jenis term life. Sebaliknya jika kamu menginginkan pembiayaan penuh bagi keluarga seumur hidup, kamu bisa menggunakan asuransi jenis whole life.
5. Pilih Asuransi Tugu
Dengan banyaknya pilihan produk asuransi, anda perlu cermat dalam memilih. Meskipun begitu, anda tak perlu bingung. Anda dapat mempercayakan keluarga pada produk-produk Asuransi Tugu.
Rekam Jejak asuransi pelat merah satu ini tak perlu diragukan karena sudah berpengalaman selama lebih dari 38 tahun. Oleh karena itu, Asuransi Tugu dapat menjadi pilihan terpercaya anda.
Untuk rumah keluarga, Asuransi Tugu memiliki produk Asuransi Properti yang akan menjamin semua risiko pertanggungan, yang memberikan ganti rugi atas kerusakan properti anda yang disebabkan, bencana alam seperti banjir, gempa bumi, letusan gunung berapi dan tsunami, dan tanah longsor. Selain itu, dengan perluasan jaminan, anda akan mendapat perlindungan dari kerusuhan, huru-hara, dan tertabrak kendaraan.
Bersama Asuransi Tugu, keluarga anda akan semakin aman dan siap dalam menghadapi masa depan. Jadi, segera miliki polis asuransi properti dari Asuransi Tugu. (*) Evan Yulian Philaret