Jakarta – DKH Hospitals Group, Indonesia, dan Taipei Veterans General Hospital (TVGH), Taiwan, menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) untuk memperkuat jejaring internasional dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan.
MoU ini ditandatangani langsung oleh Satria Muhammad Wilis selaku Direktur Utama DKH Hospitals Group dan Prof. Wei-Ming Chen, selaku Superintendent dari Taipei Veterans General Hospital sebagai bentuk komitmen kerja sama dalam bidang kedokteran, riset, dan pendidikan medis.
Baca juga: Allianz Indonesia Bayarkan Klaim Jiwa dan Kesehatan Rp5 Triliun Sepanjang 2024
“Kami percaya bahwa kerja sama ini akan mempercepat transformasi layanan kesehatan kami menjadi lebih inovatif dan berstandar internasional. Kami sangat antusias atas peluang kolaborasi yang akan terjalin,” ujar Satria Muhammad Wilis dikutip 23 Mei 2025.
Kerja sama ini akan berlangsung selama dua tahun dan dapat diperpanjang berdasarkan kesepakatan bersama.
Adapun cakupan kerja sama meliputi berbagai bidang strategis seperti pertukaran ilmiah dan tenaga medis, kolaborasi riset dan uji klinis, pengembangan tele-health, program pelatihan dan pendidikan kedokteran berkelanjutan, rujukan pasien internasional dan kegiatan lain yang disepakati bersama.
Baca juga: Sompo Insurance Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Akses Asuransi Kesehatan Terjangkau
Sementara Wui-Chiang Lee menambahkan, kolaborasi ini merupakan wujud komitmen pihaknya dalam memperluas pengaruh positif dalam bidang kesehatan global, sekaligus mempererat hubungan bilateral dengan institusi medis dari Indonesia.
“Dengan semangat saling mendukung dan kolaboratif, setiap institusi akan menunjuk koordinator dari masing-masing pihak untuk memastikan kelancaran pelaksanaan program dan kegiatan dalam ruang lingkup MoU ini,” ujar Wui. (*)