Tiga Jurus Menkeu Menjaga APBN Tetap Sehat

Tiga Jurus Menkeu Menjaga APBN Tetap Sehat

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi global masih dalam tren melambat. Hal ini menjadi tantangan bagi Pemerintah dalam menjaga momentum ekonomi nasional. Dalam rangka mendorong pertumbuhan, pemerintah menitikberatkan skala prioritas pada pembangunan infrastruktur, pengentasan kemiskinan serta pengurangan kesenjangan.

“Kita usahakan walau APBN sedang sulit ini tidak akan mengganggu prioritas pemerintah tersebut,” kata Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati pada Selasa, 20 September 2016, di Gedung Kementerian Keuangan, Jakarta.

Sri Mulyani menegaskan, ada tiga langkah yang diambil untuk menjaga agar  APBN tetap berjalan secara sehat. Langkah tersebut antara lain adalah, pelebaran defisit, pengelolaan anggaran yang lebih selektif, serta rasionalisasi dana transfer ke daerah.

Salah satu cara melakukan pengelolan anggaran yang lebih selektif adalah dengan kebijakan memotong anggaran untuk kegiatan non-prioritas. Kemenkeu juga tengah melakukan rasionalisasi Dana Bagi Hasil dan Dana Alokasi Khusus. (*)

Related Posts

News Update

Top News