Masa pandemi ini merupakan masa yang penuh dengan krisis dan ketidakpastian. Begitu banyak perubahan yang terjadi dalam kehidupan, tetapi kehadiran keluarga akan
memberi sebuah kepastian dalam diri kita.
Kendati demikian ada beberapa hal yang mempengaruhi kerentanan dalam keluarga diantaranya:
1 Usia anggota keluarga.
Semakin bertambah usia, semakin rentan.
Anak-anak biasanya memiliki ketangguhan yang lebih baik.
2 Tingkat ketergantungan terhadap orang
dewasa atau perawat/pengasuh.
Bayi, balita, anak-anak, lansia, dan disabilitas yang membutuhkan pendampingan akan sangat bergantung pada pengasuh/perawatnya.
3 Sumber daya.
Tingkat kemandirian dalam mengakses
berbagai sumber daya.
4 Jenis kelamin.
Perbedaan biologis dan pengaruh adat
istiadat biasanya menyebabkan laki-laki lebih rentan terhadap stres dan membutuhkan periode pemulihan yang lebih lama daripada perempuan.
5 Riwayat kesehatan fisik dan mental.
Keluarga yang memiliki anggota dengan
penyakit kronis ataupun masalah psikologis. (*)