BI : Inflasi Desember 2015 Di Kisaran 0,4%-0,6%

BI : Inflasi Desember 2015 Di Kisaran 0,4%-0,6%

Jakarta–Bank Indonesia (BI) memperkirakan, Indeks Harga Konsumen (IHK) kembali akan menunjukkan inflasi di Desember 2015. Berdasarkan survei BI sampai pekan pertama, inflasi berada di angka 0,4%.

Demikian pernyataan tersebut seperti disampaikan Gubernur BI, Agus DW Martowardojo di Jakarta, Jumat, 4 Desember 2015. “Inflasi, mungkin diminggu pertama itu sudah dikisaran 0,4%,” ujarnya.

Menurutnya, meski pada 9 Desember 2015 mendatang akan diadakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), namun, inflasi di bulan ini masih akan terjaga. Sehingga sepanjang Desember 2015 ini inflasi diprediksi dapat berada pada kisaran 0,4%-0,6%.

Laju inflasi di Desember 2015 yang diperkirakan 0,4%-0,6% tersebut, lebih tinggi jika dibandingkan dengan laju inflasi bulan sebelumnya. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, pada November 2015 inflasi tercatat sebesar 0,21%

“Jadi kalau di minggu pertama 0,4%, kalaupun menjelang akhir tahun itu antara 0,4%-0,6% di bulan Desember ini,” tutup Agus. (*) Rezkiana Nisaputra

Related Posts

News Update

Top News