Poin Penting
- Universal BPR Fun Run 5K 2026 menjadi ajang silaturahmi, edukasi, dan penguatan UMKM di Banten melalui sinergi dengan OJK, BI, LPS, asosiasi BPR/BPRS, serta pelaku usaha daerah
- Seluruh biaya pendaftaran didonasikan untuk korban banjir di Sumatera senilai Rp150 juta
- Kegiatan olahraga yang diikuti 1.000 peserta ini mendorong gaya hidup sehat, solidaritas sosial, dan implementasi prinsip ESG Universal BPR.
Tangerang Selatan – Universal BPR kembali menegaskan komitmennya terhadap penguatan ekonomi kerakyatan dan kepedulian sosial melalui kegiatan Universal BPR Fun Run 5K 2026 “Jalan Santai: Silaturahmi UMKM Tangguh, Lingkungan Hijau Berkelanjutan” yang diselenggarakan di CBD Bintaro, Tangerang Selatan, pada Sabtu, 10 Januari 2026. Kegiatan ini diikuti oleh 1.000 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.
Kegiatan itu merupakan hasil sinergi Universal BPR bersama Asosiasi BPR, BPRS, lembaga keuangan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), dan Bank Indonesia (BI). Universal BPR Fun Run 2026 ini menjadi ruang silaturahmi, edukasi, serta penguatan UMKM di Provinsi Banten dalam suasana yang inklusif dan partisipatif.
Dengan mengusung semangat kebersamaan, kesehatan, dan keberlanjutan lingkungan, Universal BPR Fun Run 2026 mempertemukan masyarakat, pelaku UMKM, serta pemangku kepentingan sektor keuangan dan ekonomi daerah dalam satu kegiatan olahraga.
“Melalui Universal BPR Fun Run 2026, kami ingin berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan mendorong gaya hidup sehat yang seimbang, baik secara fisik maupun mental,” ujar Kaman Siboro, Ketua Panitia Universal BPR Fun Run 2026, dikutip Senin (12/1).
Baca juga: Persaingan Makin Ketat, Perbarindo DKI Dorong BPR Jaga Loyalitas Nasabah
Selain mendorong gaya hidup sehat, kegiatan ini juga memiliki nilai kepedulian sosial yang kuat. Seluruh biaya pendaftaran peserta didonasikan sepenuhnya untuk membantu korban banjir di Sumatera, dengan total donasi yang berhasil dihimpun mencapai Rp150 juta. Donasi itu menjadi wujud nyata solidaritas dan kepedulian terhadap masyarakat terdampak bencana alam.
Tak hanya berfokus pada aspek sosial, Universal BPR Fun Run 2026 juga mengedepankan kepedulian terhadap lingkungan. Dalam kegiatan ini, dibagikan juga bibit pohon mangga kepada seluruh peserta sebagai simbol ajakan untuk berkontribusi menjaga kelestarian lingkungan serta mengurangi jejak karbon melalui aksi sederhana yang berkelanjutan.
Sejalan dengan semangat itu, kegiatan ini turut menghadirkan pelaku UMKM dari berbagai sektor di Banten, membuka ruang interaksi, promosi, dan kolaborasi antar pelaku usaha. Melalui keterlibatan UMKM, Universal BPR mendorong penguatan ekosistem UMKM sebagai salah satu pilar penting pertumbuhan ekonomi daerah.
Optimisme terhadap peran UMKM dalam mendorong perekonomian daerah juga disampaikan oleh Adi Dharma, Kepala Kantor OJK Provinsi Banten.
“Kami optimistis pada 2026, sejalan dengan dukungan OJK dan Pemerintah Provinsi Banten, semakin banyak UMKM yang bangkit dan berkembang lebih baik, sehingga mampu mendorong pertumbuhan ekonomi Banten,” ucapnya.
Untuk menambah antusiasme dan keseruan peserta, kegiatan ini juga menghadirkan sesi lucky draw dengan berbagai hadiah menarik, antara lain motor listrik, emas, smartphone, serta hadiah hiburan lainnya. Kehadiran lucky draw ini menjadi bentuk apresiasi kepada peserta atas partisipasinya.
Baca juga: Infobank dan Kemenpora Gelar Forum Diskusi “Synergizing Energy, Finance, & Agribusiness for a Greener Future”
Kegiatan Universal BPR Fun Run 5K 2026 juga didukung oleh berbagai mitra dan sponsor. CIU (Citra International Underwriters) Insurance dan Asuransi Intra Asia berperan sebagai main sponsor yang turut berkontribusi dalam menyukseskan penyelenggaraan acara ini, sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat luas bagi masyarakat.
Sejalan dengan dukungan itu, kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Universal BPR dalam mendukung prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) melalui program publik yang inklusif, edukatif, dan berdampak nyata.
Melalui Universal BPR Fun Run 5K 2026, Universal BPR berharap dapat terus mendorong gaya hidup sehat, meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan, memperkuat solidaritas sosial, serta menguatkan peran UMKM demi terciptanya kesejahteraan masyarakat yang berkelanjutan. (*) Ari Nugroho










