Synology Bantu Pelaku Usaha Perketat Perlindungan Sistem Keamanan

Synology Bantu Pelaku Usaha Perketat Perlindungan Sistem Keamanan

Jakarta – Meningkatnya ancaman keamanan siber dan kebutuhan untuk mematuhi regulasi yang ketat menjadi fokus utama bagi perusahaan-perusahaan di Tanah Air.

Bagaimana tidak, ancaman serangan siber kian meningkat dua kali lipat per tahun. Peluang ini dimanfaatkan betul oleh Synology, sebagai perusahaan penyedia solusi network attached storage (NAS) dan manajemen data.

Synology pun menjawab peluang tersebut ini dengan menyediakan serangkaian solusi komprehensif, dari mulai solusi penyimpanan data sampai kamera untuk surveillance.

“Dengan adanya Synology ini sangat membantu melindungi keamanan data perusahaan kami,” ungkap IT Infrastructure Supervisor PT. MNC Sekuritas Hartanto Susanto, dalam Synology Solution Day 2023 in partnership with Infobank “bertajuk “Meningkatkan Keamanan Data Melalui Solusi Penyimpanan Tingkat Lanjut,” Rabu, 22 November 2023.

Baca juga: Digitalisasi Makin Masif, Ini Solusi Synology untuk Keamanan Data

Menurutnya, sudah sejak tahun 2019 lalu pihaknya telah royal menggunakan produk Synology dalam memperketat perlindungan sistem keamanan sekaligus solusi penyimpanan storage.

Yang ada di server kami hanya ada data-fata yang sifatnya sharing folder untuk beberapa data command user kami, sedangkan data-data yang sifatnya seperti nassabah kami simpan di tempat yang lain,” jelasnya.

Hal inilah yang membuat penyimpanan data tidak tepusat di satu titik, di mana setelah dicoba menggunakan produk Synology memiliki efek luar biasa.

“Efeknya luar biasa baik, memberikan lapisan perlindungan data terhadap serangan ramsomware karena menjaga data itu penting agar bisnis tetap aman,” tambahnya.

Seperti diktehui, Synology juga menawarkan pengelolaan data yang lebih mudah dan aman bagi penggunanya. Di mana, pengguna juga bisa menyesuaikan kebutuhan fitur dari produk solusi Synology, sesuai dengan skala perusahaan masing-masing. 

Baca juga: Mitigasi Kejahatan Siber dan Tantangan Digitalisasi Industri Keuangan

Artinya, konsumen bisa memilih penyimpanan mulai dari NAS yang bisa dipakai di skala rumahan hingga UMKM, atau Rak server yang dipakai untuk segmen enterprise.

Selain itu, Synology juga menghadirkan kemudahaan bagi penggunanya, dengan manajemen data canggih yang dikembangkan sendiri oleh Synology. Seperti penyimpanan terpusat untuk akses data jarak jauh yang aman dan efisien, serta Synology Office untuk memenuhi kebutuhan produktivitas bisnis. Aplikasi-aplikasi ini tersedia secara gratis di produk solusi Synology. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Related Posts

News Update

Top News