Jakarta – Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Penanganan Covid-19, Dr. Sonny Harry B. Harmadi mengungkapkan, hingga 19 Januari 2021 jumlah duta perubahan perilaku telah mencapai 64.144 orang dimana 59% diantaranya ialah perempuan.
Dirinya menyebut peran duta perubahan perilaku masih sangat penting untuk menyadarkan masyarakat terkait bahaya covid-19 di masyarakat.
“Peran Duta perubahan perilaku itu sangat penting sebagai tangan pertama yang menyampaikan pada masyarakat pentingnya beradaptasi dengan kebiasaan baru. Jadi kami sekarang sudah ada 64 ribu lebih duta perubahan perilaku,” kata Sonny dalam diskusi svirtual Satgas Covid-19 melalui kanal Youtube BNPB di Jakarta, Rabu 20 Januari 2021.
Sonny mengatakan, jumlah orang yang telah diedukasi telah mencapai 46,7 juta orang dari 34 Provinsi dan 346 Kabupaten Kota. “Kita juga melibatkan para personil Puskesmas sebagai Duta perubahan perilaku Jadi mereka terhubung dengan aplikasi monitoring perubahan perilaku kami dan melaporkan,” tambahnya.
Sementara itu jumlah laporan pelanggar protokol kesehatan (Prokes) telah mencapai 5.683.790 laporan. Dari angka tersebut tercatat 389 ribu orang masih menolak untuk diedukasi oleh duta perubahan perilaku. (*)
Editor: Rezkiana Np