Jakarta — Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal (Dirjen) Pembiayaan Perumahan menggandeng PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) serta PT Bank Kesejahteraan Ekonomi Tbk (BKE) dalam melaksanakan pilot project Pembiayaan Mikro Perumahan 16 Provinsi terpilih di pelosok Indonesia.
Dirjen Pembiayaan Perumahan Kementrian PUPR, Lana Winayanti mengungkapkan, kegiatan pilot project pembiayaan mikro perumahan ini akan dilaksanakan melalui Dekonsentrasi setiap pemerintah daerah.
“Pilot Project Pembiayaan Mikro Perumahan yang akan diterapkan ini disalurkan melalui kegiatan Dekonsentrasi Sub Bidang Pembiayaan Perumahan. Di mana pemerintah daerah (Pemda) turut berperan penting. Selain itu kegiatan ini juga berbasis komersial yang dapat dimanfaatkan untuk membiayai rumah tumbuh dan perbaikan rumah,” jelas Lana pada Lokakarya Bimbingan Teknis Pelaksanaan Dekonsentrasi Pembiayaan Perumahan di Hotel Bidakara, Jakarta, Senin, 2 Oktober 2017.
Lana menambahkan, selain pihak Pemda, turut berpartisipasi di dalamnya ialah Tenaga Ahli Pembiayaan Perumahan (TAPP) di 16 Provinsi. “Di mana kami akan bersama mendata komunitas masyarakat berpenghasilan rendah dan tidak tetap untuk dapat difasilitasi pembiayaan mikro perumahan oleh lembaga jasa keuangan,” tambah Lana.
Hingga saat ini tercatat baru dua lembaga keuangan yang turut berpartisipasi, yakni BRI dan BKE di mana setiap bank memiliki peran berbeda dalam pilot project yang dibuat pemerintah tersebut. (Bersambung ke halaman berikutnya)
Page: 1 2
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More