Perluas Ekosistem Digital, LinkAja Kolaborasi dengan Feedloop dan EdenFarm

Perluas Ekosistem Digital, LinkAja Kolaborasi dengan Feedloop dan EdenFarm

Jakarta – Guna memfasilitasi pertukaran ide, inspirasi, dan kolaborasi antar Badan Usaha Milik Negara Indonesia (BUMN) dengan berbagai startup terkurasi dalam tahap early dan growth stage. Kementerian BUMN dan LinkAja menjalin kolaborasi strategis dengan Feedloop. Kolaborasi dengan Feedloop bertujuan memudahkan proses digitalisasi dalam aplikasi dengan adanya low code development platform, dan EdenFarm untuk mendukung ketahanan pangan Indonesia melalui digital.

“Kami senantiasa berkolaborasi dengan berbagai pihak, salah satunya dengan Feedloop dan EdenFarm yang sejalan dengan misi percepatan inklusi keuangan Indonesia. Melalui kerjasama degan Feedloop, kami ingin menunjukkan dukungan kami kepada digital enabler bagi pelaku usaha dalam memajukan bisnis, membantu sektor korporasi serta usaha, mikro, kecil, dan menengah (UMKM) melalui teknologi kemudahan membuat sebuah aplikasi. Sedangkan, kolaborasi kami dengan EdenFarm menjadi salah satu bentuk kerjasama strategis yang kami yakin mampu mendorong digitalisasi pembayaran dalam sektor ekosistem pangan di Indonesia,” Ungkap Yogi Rizkian Bahar, Direktur Utama LinkAja dalam keterangan resminya, Jumat, 30 September 2022.

Dalam kolaborasi ini, LinkAja menandatangi nota kerjasama bersama perusahaan mitranya seperti, PT Feedloop Global Teknologi, Direktur Utama PT Eden Pangan Indonesia, dan Telkomsel Mitra Inovasi. Diharapkan nantinya, Feedloop mampu menghadirkan kemudahan opsi pembayaran dalam ekosistem kedua belah pihak untuk diterapkan dalam platform low code.

“Kami antusias sekali dengan terjalinnya kolaborasi ini. Kami memiliki keselarasan misi dengan LinkAja yang berfokus untuk meningkatkan digitalisasi, dimana fokus kami adalah membuka peluang-peluang baru bagi bisnis untuk tumbuh lebih cepat melalui proses digitalisasi,” Kata Ahmad Rizqi Meydiarso yang mewakili Direktur Utama PT Feedloop Global Indonesia pada kesempatan yang sama.

Di lain sisi, LinkAja melakukan digitalisasi pada proses pembayaran di ekosistem EdenFarm, pionir startup rantai pasok pangan dengan fokus pelanggan Business to Business (B2B). Saat ini, EdenFarm memiliki lebih dari 50.000 pelanggan dari berbagai sektor sehingga dengan adanya kolaborasi ini dapat mengembangkan layanan pembayaran digital untuk pelanggan B2B EdenFarm, pelaksanaan loyalty program, dan penggunaan metode instant user registration. (*) Fatin

Related Posts

News Update

Top News