Pemerintah Apresiasi Perjuangan Guru di Masa Pandemi Covid-19

Pemerintah Apresiasi Perjuangan Guru di Masa Pandemi Covid-19

Jakarta – Hari Guru Nasional yang diperingati setiap 25 November menjadi hari yang spesial, meskipun hari guru tahun ini masih diselimuti pandemi covid-19.

Akibat pandemi Covid-19 ini, guru dan para siswa pun tidak bisa menjalankan aktivitas mengajar dan belajar selayaknya dalam kondisi normal. Pembelajaran jarak jauh (PJJ) diberlakukan.

Kendati demikian, pemerintahpun memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas perjuangan serta pengorbanan seluruh pihak, termasuk kaum guru, yang terus bersemangat dan penuh kesabaran tetap menjalankan aktivitas pembelajaran dengan inovatif meskipun banyak kendala serta keterbatasan.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim dalam pidatonya di hari Guru Nasional tahun ini merasa terharu melihat dan mendengar cerita-cerita hebat, dedikasi, kesungguhan bapak dan ibu guru untuk bergerak mencari solusi agar proses belajar anak-anak Indonesia tidak terhenti.

“Semuanya menjadi bukti bahwa kita semua adalah pewaris para pejuang yang tidak mau menyerah dengan keadaan. Kita mampu beradaptasi dengan terus belajar, berbagi, dan berkolaborasi,” kata Nadiem dalam teks pidato yang disampaikan Mendikbud dalam peringatan Hari Guru Nasional 2020.

Dalam pidatonya tersebut, Mendikbud mengungkapkan akan terus memperjuangkan hak para pendidik melalui kebijakak rekrutmen guru ASN, pengembangan pendidikan, peningkatan profesionalisme, dan peningkatan kesejahteraan guru. (*)

Related Posts

News Update

Top News