Sementara sisanya, adalah berasal dari seorang bankir seperti Ketua Ikatan Bankir Indonesia dan mantan Dirut Bank Mandiri Zulkifli Zaini, dan mantan Ketua Umum Perbanas Sigit Pramono. Selain dari kalangan bankir, dari pelaku industri jasa keuangan lain yang juga berhasil lolos seleksi tahap III yaitu Hoesen sebagai Direktur Danareksa.
Baca juga: Industri Masih Terwakili di Seleksi DK OJK
Lebih lanjut dia mengungkapkan, misteri melahirkan sejarah baru dalam pengelolaan industri jasa keuangan di Indonesia, yakni tidak adanya representasi pelaku atau regulator industri asuransi dan dana pensiun dalam struktur DK OJK di generasi kedua ini. Padahal, peran dari perwakilan masing-masing industri sangatlah penting.
“Zaman dulu ada insurance commisioner yang kemudian berubah menjadi Direktur Asuransi, berlanjut menjadi Direktorat Jenderal Lembaga Keuangan (DJLK)-Bapepam dan akhirnya OJK generasi pertama,” ucapnya. (Bersambung ke halaman berikutnya)