Luar Biasa! Laba PLN Lompat Tembus Double Digit

Luar Biasa! Laba PLN Lompat Tembus Double Digit

Jakarta – PT PLN (Persero) membukukan kinerja positif pada tahun 2022. Tercatat, laba bersih PLN melonjak menjadi Rp14,4 triliun pada 2022. Nilai tersebut lebih tinggi 124% dari target yang ditetapkan pemerintah sebesar Rp6,4 triliun.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, perusahaan berhasil melewati masa sulit yang kala itu diprediksi banyak korporasi bertumbangan. Transformasi yang dilakukan PLN menjadi kunci keberhasilan perusahan.

Melalui transformasi pula, PLN berhasil mengubah paradigma dan cara kerja menjadi lebih lincah dan produktif sehingga tak sekedar meningkatan pendapatan namun berhasil melakukan efisiensi operasional maupun keuangan perusahaan.

“Capaian ini bukan sekadar angka. Di balik itu semua, ada kerja keras, dedikasi, dan loyalitas seluruh insan PLN yang melakukan transformasi dengan fondasi digitalisasi. Menata seluruh proses bisnis menjadi unified, yang terfragmentasi menjadi streamlined,” jelasnya dikutip 3 Mei 2023.

Diketahui, PLN berhasil meningkatkan penjualan listrik sebesar 6,3% dari 257,6 Terrawatt hour (TWh) pada tahun 2021, menjadi 273,8 TWh pada tahun 2022.

Hal ini berdampak pada meningkatnya pendapatan penjualan tenaga listrik 7,7% dari Rp288,9 triliun pada tahun 2021, menjadi Rp311,1 triliun pada tahun 2022.

Pihaknya mengungkapkan, keberhasilan tersebut berkat upaya efisiensi melalui transformasi digital yang dilakukan secara end to end.

Mulai dari digitalisasi sistem pembangkit, transmisi, distribusi, pengadaan, pengendalian sistem keuangan, hingga sistem monitoring aset, hasilnya proses bisnis lebih efektif dan tepat sasaran.

Berkat seluruh upaya tersebut, layanan PLN yang sebelumnya banyak dikeluhkan pelanggan, kini mendapat apresiasi baik secara langsung maupun disampaikan melalui aplikasi PLN Mobile.

Bahkan, PLN mendapatkan pengakuan dari para stakeholder berupa lebih dari 300 penghargaan yang diterima sepanjang 2022.

“Sebagai jantungnya perekonomian Indonesia, PLN berkomitmen terus meningkatkan kinerja demi menghadirkan listrik andal, terjangkau, dan berkelanjutan. PLN juga terus mengakselerasi transisi energi demi mencapai kemandirian dan kedaulatan energi nasional,” pungkasnya. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Related Posts

News Update

Top News