Ini 5 Pertanyaan Tambahan Proses Skrining Buat Lansia Sebelum di Vaksinasi

Ini 5 Pertanyaan Tambahan Proses Skrining Buat Lansia Sebelum di Vaksinasi

Jakarta – Badan POM telah memberikan persetujuan darurat penggunaan vaksin COVID-19 pada lansia.

Di tahap kedua pelaksanaan vaksinasi COVID-19 setelah tenaga kesehatan, ada 21 juta Lansia (berusia di atas 60 tahun) yang menjadi sasaran prioritas.

Untuk lansia yang akan mendapatkan vaksin COVID-19 ada proses skrining khusus dan juga berbagai pertanyaan tambahan untuk memastikan kondisinya sebelum divaksin.

Berikut pertanyaan tambahan dalam proses skrining.

1 Apakah mengalami kesulitan untuk naik 10 anak tangga?

2 Apakah sering merasa kelelahan?

3 Apakah memiliki paling sedikit 5 dari 11 penyakit (Hipertensi, diabetes, kanker, penyakit paru kronis, serangan jantung, gagal jantung kongestif, nyeri dada, asma, nyeri sendi, stroke dan penyakit ginjal)?

4 Apakah mengalami kesulitan berjalan kira-kira 100 sampai 200 meter?

5 Apakah mengalami penurunan berat badan yang bermakna dalam setahun terakhir?

Untuk informasi terkait COVID-19 kunjungi situs resmi Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional https://covid19.go.id/. (*)

Related Posts

News Update

Top News