Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka naik 4,21 poin atau 0,09% ke level 4.889,90 pada perdagangan Jumat, 18 Maret 2016.
Indeks berhasil dibuka naik seiring sentimen positif dari bursa global. Kondisi tersebut dimanfaatkan investor untuk kembali melakukan akumulasi beli.
Mengutip riset Samuel Sekuritas Indonesia, indeks AS sendiri semalam ditutup menguat didorong oleh kenaikan harga minyak dunia dan sentimen The Fed di hari sebelumnya. Sementara dari pasar Eropa, indeks bergerak mixed masih didorong oleh sentimen yang sama.
Dengan sentimen tersebut IHSG pun diperkirakan masih berpotensi mengalami kenaikan, meskipun melihat pergerakan intraday kemarin indeks cenderung mengalami tekanan.
Nilai tukar Rupiah sendiri mengalami penguatan tipis ke level Rp13.040 per USD dengan penguatan juga terjadi pada pasar EIDO. (*) Dwitya Putra