Internasional

Harga Lima Kripto Ini Melonjak usai jadi Cadangan Aset AS

Jakarta – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengumumkan lima mata uang kripto sebagai cadangan aset digital nasional, yang langsung mendorong lonjakan harga kelima aset tersebut.

“Kelima mata uang kripto yang dimasukkan dalam Crypto Strategic Reserve yakni Bitcoin, Ethereum, XRP, Solana, dan Cardano,” ujar Trump di platform Truth Social pada Minggu, 2 Maret 2025.

Trump menyatakan bahwa kebijakan ini bertujuan untuk meningkatkan industri kripto setelah bertahun-tahun mengalami tekanan di bawah pemerintahan mantan Presiden Joe Biden.

“Saya akan memastikan AS menjadi Ibukota Kripto Dunia. Kami akan membuat Amerika besar lagi,” tegasnya.

Baca juga : 5 Rekomendasi Aplikasi untuk Investasi Saham Global dan Kripto

Diketahui, setelah pengumuman tersebut, harga Cardano melonjak lebih dari 70 persen. Sementara itu, XRP dan Solana masing-masing naik lebih dari 30 persen dan 20 persen. Adapun Bitcoin dan Ethereum mengalami kenaikan lebih dari 10 persen.

Trump juga menandatangani instruksi presiden (Inpres) baru terkait aset digital. Inpres ini mencakup pembentukan kelompok kerja mata uang kripto yang bertugas mengusulkan kerangka regulasi baru untuk aset digital dan menjajaki pembuatan stok mata uang kripto.

Inpres tersebut juga melindungi layanan perbankan bagi perusahaan kripto, dan melarang pembuatan mata uang digital bank sentral yang dapat bersaing dengan mata uang kripto yang ada.

Baca juga : Meroket 104,31 Persen, Transaksi Kripto Tembus Rp44,07 Triliun di Januari 2025

Tindakan ini memenuhi janji kampanye Trump untuk menjadi “presiden kripto” yang mendukung adopsi aset digital.

Kebijakan itu sangat kontras dengan langkah regulator di era Biden, yang dikenal lebih ketat dalam mengawasi industri kripto.

Di bawah pemerintahan Biden, Pemerintah AS menggugat beberapa perusahaan besar, seperti Coinbase, Binance, dan Kraken, serta puluhan lainnya, di pengadilan federal dengan tuduhan melanggar hukum AS, termasuk kasus dugaan penipuan dan pencucian uang. (*)

Editor: Yulian Saputra

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

10 mins ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

7 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

8 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

8 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

9 hours ago

KPK OTT Pegawai DJP di Jakarta Utara soal Pajak Sektor Tambang

Poin Penting KPK gelar OTT pegawai DJP Jakarta Utara terkait dugaan pengaturan pajak di sektor… Read More

21 hours ago