Catat! CPNS 2024 Dibuka Juli, Begini Tutorial Buat Akun SSCASN Online

Catat! CPNS 2024 Dibuka Juli, Begini Tutorial Buat Akun SSCASN Online

Jakarta – Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) memberikan kabar terbaru terkait jadwal pembukaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024, termasuk CPNS dan PPPK.

Dijelaskan Sekretaris Kementerian PANRB Rini Widyantini, pihaknya menargetkan seleksi CPNS 2024 dibuka Juli mendatang. Seleksi CPNS bakal dibuka usai penetapan formasi yang diharapkan rampung pada Juni 2024.

“Kita sih mintanya Juni harusnya sudah selesai (penetapan formasi), supaya Juli bisa ini (buka seleksi), tapi kita belum tau ya kapan ininya, masih nunggu penetapan dari pak menteri,” kata Sekretaris Kemenpan-RB Rini Widyantini di Gedung DPR, Jakarta, dikutip Kamis, 13 Juni 2024.

Baca juga: Catat! Berikut Bocoran Kisi-kisi Soal SKD CPNS 2024, Mulai dari TWK, TIU dan TKP

Jika proses tersebut sudah rampung, kata Rini, maka penetapan formasi akan dilakukan. Meskipun mundur, Rini tetap optimistis seleksi CPNS 2024 bisa digelar sebanyak tiga kali tahun ini.

Sebelumnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Abdullah Azwar Anas mengatakan, total formasi rekrutmen CPNS 2024 sebanyak 1.289.824.

Jumlah ini terbagi menjadi 427.650 formasi pada instansi pusat, 862.174 formasi pada instansi daerah, dan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Pelaksanaan seleksi CASN tahun 2024, direncanakan dilaksanakan antara bulan Juni atau Juli setelah instansi menerima Surat Keputusan Menteri PANRB tentang penetapan kebutuhan atau formasi pegawai ASN,” katanya.

Cara Buat Akun CPNS 2024

Bagi Anda yang minat untuk mendaftar CPNS dan PPPK 2024, ada sejumlah hal yang perlu disiapkan dari sekarang. Terutama terkait dengan pendaftarannya yang bakal dilakukan secara online.  

Pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 bisa dilakukan dengan mengakses laman SSCASN BKN di sscasn.bkn.go.id.

Tahapan pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 ini penting. Oleh karenanya, calon pelamar yang belum memiliki akun SSCASN , harus mempersiapkan diri dengan membuat akun terlebih dahulu.

Baca juga: CPNS dan PPPK 2024 Segera Dibuka, Cek Formasi di 12 Kementerian Ini

Berikut langkah-langkah yang perlu diikuti dalam membuat akun SSCASN:

  • Akses laman sscasn.bkn.go.id.
  • Pilih menu “Buat Akun”, maka akan muncul tampilan “Langkah 1: Pengecekan Identitas”.
  • Kemudian, masukkan sesuai KTP data-data berikut: Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Kartu Keluarga, Nama Lengkap, Tempat Lahir, dan Tanggal Lahir
  • Ketikkan Nomor Handphone dan Email Pribadi yang aktif
  • Masukkan kode CAPTCHA
  • Selanjutnya, klik “Lanjutkan”
  • Setelah klik “Lanjutkan” akan muncul tampilan “Langkah 2: Lengkapi Data”
  • Untuk melengkapi data ini, masukkan e-mail, nama tanpa gelar (sesuai Ijazah), tempat lahir (sesuai KTP), Kab/Kota lahir (sesuai Ijazah), dan Tanggal lahir (sesuai Ijazah).
  • Pilih “Jenis Kelamin”
  • Unggah foto scan KTP
  • Unggah swafoto sesuai dengan ketentuan
  • Klik “Lanjutkan” dan akan muncul tampilan “Langkah 3: Pengecekan Ulang Data”
  • Pendaftar harus melakukan pengecekan ulang terhadap data-data yang sudah ada dan dimasukkan
  • Sebelum akhiri proses pendaftaran akun, pelamar akan ditanyakan kembali, apakah data yang diinput sudah sesuai atau belum
  • Jika sudah sesuai, cetak kartu informasi akun
  • Pilih menu “Cetak Informasi Pendaftaran”
  • Setelah mencetak Kartu Informasi Akun, lanjutkan dengan proses “Login Pendaftaran”. (*)

Related Posts

News Update

Top News