Perbankan

BTN Bakal Luncurkan Paylater di Semester I-2024, Tawarkan Limit hingga Rp20 Juta

Jakarta – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN) mengungkapkan kabar terbaru soal pengembangan fitur beli sekarang bayar nanti (buy now pay later/BNPL) atau paylater yang targetnya akan diluncurkan pada semester I 2024.

Direktur Utama BTN, Nixon L.P. Napitupulu mengatakan bahwa saat ini pihaknya sedang melakukan perizinan ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia (BI) terkait layanan paylater.

“Kita masih urus izin ke OJK dan BI, kita target tahun ini. Semester I harapan kami,” kata Nixon saat ditemui awak media usai Konferensi Pers, Senin, 12 Februari 2024.

Baca juga: Ramai Bisnis Paylater di Perbankan, OJK Imbau Hal Ini

Dia pun menyebutkan, untuk plafon kredit akan diuji coba sebesar Rp20 juta terlebih dahulu yang ditujukan baru hanya untuk nasabah eksisting.

“Sementara untuk plafon kita uji coba Rp20 juta, nanti kita lihat. Tapi pilot awal masih ke nasabah eksisting, terutama untuk melunasi pinjaman mereka yang berbunga mahal yang ada di tempat lain seperti, pinjaman online,” jelasnya.

Nixon menyatakan bahwa pihaknya sendiri telah menawarkan Kredit Tanpa Agunan (KTA) dengan tingkat bunga yang lebih rendah.

“(KTA di BTN) paling banyak penggunanya adalah untuk menurunkan saldo pinjol,” ujarnya. 

Sebelumnya, Nixon mengatakan paylater ditargetkan diperkenalkan pada awal tahun atau di kuartal I 2024. Dia menjelaskan, saat ini paylater dari BTN masih dalam tahap pengembangan dan akan tidak akan lama lagi masuk ke tahapan piloting atau uji coba.

“Kita masih pengembangan, sebentar lagi mau masuk tahapan piloting, mudah-mudahan awal tahun kita luncurkan di kuartal I 2024 kita akan luncurkan paylater BTN,” kata Nixon dalam Public Expose Live, Rabu 29 November 2023 lalu.

Baca juga: BTN Raup Laba Rp3,5 Triliun Sepanjang 2023, Tumbuh 14,94 Persen

Nixon menambahkan, adanya paylater ini merupakan upaya BTN memberikan layanan kepada nasabah yang jauh lebih murah, bila dibandingkan dengan paylater yang diterbitkan oleh platform atau lembaga lain. Adapun segmen yang dibidik, merupakan nasabah dari BTN yang juga memiliki kredit Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

“Kita melihat banyak sekali nasabah kami memiliki kebutuhan, jadi kita tahap awal tetap di existing customer karena kita punya 5 juta customer. Dan di tahun ke 5 biasanya mereka butuh untuk renovasi rumah atau kebutuhan, karena anak nambah sehingga butuh nambah kamar, furnitur dan lain sebagainya,” jelasnya.

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Mau ke Karawang Naik Kereta Cepat Whoosh, Cek Tarif dan Cara Pesannya di Sini!

Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh… Read More

8 hours ago

Komitmen Kuat BSI Dorong Pariwisata Berkelanjutan dan Ekonomi Sirkular

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus berkomitmen mendukung pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan… Read More

10 hours ago

Melalui Program Diskon Ini, Pengusaha Ritel Incar Transaksi Rp14,5 Triliun

Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More

11 hours ago

IHSG Sepekan Anjlok 4,65 Persen, Kapitalisasi Pasar Ikut Tertekan

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More

13 hours ago

Aliran Modal Asing Rp8,81 Triliun Kabur dari RI Selama Sepekan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More

18 hours ago

Bos BRI Life Ungkap Strategi Capai Target Bisnis 2025

Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More

19 hours ago