Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja didampingi Direktur BCA Lianawaty Suwono secara simbolis menyerahkan Beasiswa Bakti BCA kepada ke-18 pimpinan PTN melalui video conferences di Jakarta, Senin, 12 Oktober 2020. Turut hadir dalam acara tersebut EVP HCM BCA Hendra Tanumihardja dan EVP CSR BCA Inge Setiawati. Seremoni penyerahan beasiswa dilanjutkan dengan seminar yang diikuti secara antusias oleh 790 mahasiswa penerima beasiswa Bakti BCA tahun ajaran 2020-2021. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) senantiasa berkomitmen untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) demi memajukan kualitas pendidikan di Indonesia. Komitmen ini diwujudnyatakan melalui kontribusi BCA pada bidang pendidikan, yakni pemberian beasiswa Bakti BCA kepada mahasiswa berprestasi di 18 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Indonesia. Tahun ini, beasiswa Bakti BCA senilai Rp 5,45 miliar diberikan kepada 790 mahasiswa Indonesia.