Maybank Indonesia Jalin Kemitraan dengan Citilink Dukung Rute Jakarta-Penang

Maybank Indonesia Jalin Kemitraan dengan Citilink Dukung Rute Jakarta-Penang

Penang – PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) menjalin kemitraan strategis dengan PT Citilink Indonesia (Citilink) melalui penandatanganan nota kesepahaman kerja sama, yang dilakukan Head Consumer Maybank Indonesia, Sukiwan dan Fransetya Hutabarat, Chief Financial Officer PT Citilink Indonesia di Penang. Melalui kemitraan strategis ini, Maybank Indonesia mendukung Citilink yang membuka rute penerbangan baru Jakarta-Penang.

“Melalui kemitraan strategis dengan Citilink yang membuka rute baru Jakarta-Penang, kami berupaya memberikan manfaat lebih kepada nasabah kami yang hendak melakukan perjalanan wisata maupun pengobatan atau perawatan medis di Penang” kata Sukiwan, Head Consumer Maybank Indonesia melalui keterangan resminya, Selasa 27 Maret 2018.

Menyambut rute baru Citilink ini, Maybank secara khusus juga menawarkan program “Get 3 in 1 deal packages”, dimana nasabah Maybank Indonesia yang membeli tiket Citilink returned dengan menggunakan Maybank Kartu Kredit melalui website Citilink dan aplikasi mobile Citilink akan mendapatkan casback maksimum Rp200 ribu/kartu, 2X garudamiles, dan special paket untuk Medical Screening di Pantai Hospital dan menginap di Hotel Equatorial Penang.

Program ini memperkuat Maybank Indonesia dalam menyediakan layanan yang memberikan dukungan dalam melakukan traveling. Sebelumnya Maybank Indonesia telah meluncurkan Maybank White Card, yaitu kartu yang memiliki keutamaan untuk memudahkan dalam melakukan traveling, seperti pemesanan hotel & tiket pesawat, kurs valuta asing yang kompetitif, program loyalitas, potongan harga, asuransi kecelakaan dan berbagai fitur menarik lainnya.

Baca juga: Maybank Indonesia Gandeng IndonesiaX Sosialisasi Ekonomi Keuangan Syariah

“Kami berharap Maybank Kartu Kredit dapat menjadi bagian dari nasabah kami dalam melakukan perjalanan selaras dengan misi humanising financial services, khususnya dalam menyediakan akses dan kenyamanan bagi nasabah untuk mendapatkan produk serta layanan perbankan yang sesuai dengan kebutuhannya,” kata Sukiwan.

Kemitraan strategis Maybank Indonesia dan Citilink dengan rute baru Jakarta-Penang melengkapi kemitraan strategis yang masih berjalan hingga kini. Maybank Indonesia mendukung penjualan tiket pesawat melalui biro perjalanan dengan menyediakan solusi payment gateway berbasis internet, Maybank CoOLPAY.

Biro perjalanan dapat membayar pembelian tiket Citilink secara online dan cepat melalui Maybank CoOLPAY. Solusi ini juga memudahkan Citilink dalam memantau pembayaran tiket dari biro perjalanan. Dengan fasilitas ini, Citilink secara langsung dapat menerima laporan secara online dan real time.

Selain itu, Maybank Indonesia juga mendukung pelanggan Citilink untuk dapat melakukan pembayaran tiket secara online melalui Maybank ATM di Indonesia, serta mendukung agen kargo (cargo agent) dalam melakukan pembayaran kepada PT Citilink Cargo Indonesia (Citilink Cargo) melalui Maybank CoOLPAY.(*)

Related Posts

News Update

Top News