BRI Klaim Jadi Kontribusi Terbesar Dalam Pemulihan Ekonomi Nasional, Ini Buktinya

BRI Klaim Jadi Kontribusi Terbesar Dalam Pemulihan Ekonomi Nasional, Ini Buktinya

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) menjadi institusi keuangan dengan kontribusi terbesar dalam program pemulihan ekonomi nasional (PEN) selama tahun 2021. Dari sisi restrukturisasi kredit saja, BRI telah merestrukturisasi sebesar Rp159,78 triliun hingga November 2021.

“Untuk kredit usaha rakyat (KUR) digital, kita telah mengucurkan 6 miliar rupiah kepada 20 ribu peminjam. Dan kita berhasil menjaga NPL di bawah 1% dengan mengimplementasi credit scoring untuk menentukan creditworthiness serta menjaga RPC,” terang Vice President of Digital Banking Development and Operation Division BRI, Muhammad Ghifary, dalam webinar Infobank dan Akamai Technologies, Selasa, 18 Januari 2022.

Sementara untuk UMKM, BRI telah menyalurkan pinjaman sebesar Rp8,7 triliun kepada 14.489 debitur. Lalu, untuk KUR super mikro, BRI telah salurkan Rp8,66 triliun kepada 985.000 debitur. Keberhasilan BRI dalam menyalurkan dana dan menopang sektor UMKM tentunya tak bisa dilepaskan dari kolaborasi yang aktif dengan berbagai pihak.

“Kita terus memperkuat aspek-aspek digitalisasi, dan yang tak kalah pentingnya adalah ekosistem. Bagaimana bank seperti BRI bisa stay relevant dengan ekosistem tadi yang serba bertumbuh secara digital. Di sini kita mencoba menjawab tantangan itu dengan mindset ‘go smaller, go shorter, dan go faster’. Maka dari itu, kita pun mencoba memperkuat model bisnis hybrid yang memadukan aspek digital dan jaringan sebagai yang terbesar di Indonesia,” terang Ghifary.

Keberadaan kantor cabang hingga ke pelosok Tanah Air, agen laku pandai, dan financial advisor yang dipadukan dengan layanan-layanan digital telah membuat BRI berhasil stay relevant dengan zaman, namun tetap mengakomodasi semua pihak. (*) Steven Widjaja

Related Posts

News Update

Top News