Jakarta – Memasuki fase normal baru atau yang lebih dikenal dengan istilah “new normal”, pemerintah akhirnya memutuskan untuk memberi kelonggaran pembatasan pada kegiatan di masyarakat. Masyarakat pun dapat beraktivitas kembali seperti pergi bekerja hingga kembali beroperasinya lembaga-lembaga pendidikan yang berada di area zona hijau, walau dengan sejumlah protokol kesehatan seperti memakai masker dan tetap menerapkan physical distancing yang harus tetap dipatuhi.
Tak terkecuali pada layanan yang diberikan Asuransi Astra. Dalam rangka pelaksanaan protokol pencegahan Covid-19, Asuransi Astra telah menyiapkan perlengkapan tambahan untuk menghadapi normal baru baik bagi karyawan maupun pelanggan yang datang ke unit layanan Asuransi Astra. Hal itu dilakukan untuk mendukung terwujudnya kesehatan dan kenyamanan bersama. Pelanggan yang hendak datang untuk mengajukan klaim ke unit layanan Asuransi Astra diwajibkan untuk mengikuti protokol kesehatan dari tiap unit layanan Asuransi Astra.
Pertama, Melakukan pengecekan suhu tubuh dengan thermometer scanner sebelum masuk ke area layanan. Untuj karyawan dan pelanggan dengan suhu tubuh lebih dari 37.3°C tidak diperbolehkan masuk ke area layanan dan wajib mengisi form deklarasi kesehatan.
Dua, mensterilkan tangan dengan mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer. Asuransi Astra telah menyediakan touchless wastafel di beberapa kantor cabang dan hand sanitizer di seluruh unit layanan.
Tiga, wajib menggunakan masker selama pelayanan
Jika pelanggan lupa membawa masker, Asuransi Astra telah menyediakan masker kain bagi pelanggan.
Empat, tetap menjaga jarak minimal satu meter dengan orang lain. Planggan disarankan untuk tidak datang dengan tamu non-customer sehubungan dengan adanya pembatasan jumlah customer yang masuk ke area unit layanan maksimal 50% dari jumlah kursi yang tersedia. Apabila kapasitas area dalam gedung sudah penuh, pelanggan akan diarahkan untuk menunggu di dalam mobil masing-masing.
Untuk meningkatkan standar pelayanan yang menyesuaikan dengan protokol kesehatan dari pemerintah, Asuransi Astra sudah membekali frontliner dengan APD tambahan seperti masker dan face shield. Dimana setiap frontliner yang bertugas diwajibkan untuk selalu mengenakan masker dan face shield saat bekerja di area layanan maupun saat melayani pelanggan.
Jam operasional kantor cabang dan Garda Center pun disesuaikan dengan kebijakan dari pemerintah seiring dengan anjuran physical distancing yang harus tetap diterapkan. Selain itu, Asuransi Astra juga memastikan kesehatan frontliner dengan memberikan support berupa multivitamin dan melakukan pembersihan fasilitas secara berkala untuk menjamin kebersihan dan kenyamanan karyawan maupun pelanggan yang datang.
Agar layanan klaim dapat semakin mudah dan cepat diberikan, pelanggan yang hendak datang ke area unit layanan dianjurkan untuk dapat melakukan lapor klaim terlebih dahulu via aplikasi Garda Mobile Otocare. Dengan mengisi laporan klaim via aplikasi terlerbih dahulu, pelanggan yang datang ke area unit layanan Asuransi Astra akan mendapatkan antrean khusus. Sehingga pelanggan tidak perlu menunggu terlalu lama untuk dapat segera dilayani.
Pelanggan yang hendak datang ke area unit layanan juga diimbau untuk memeriksa terlebih dahulu waktu operasional unit layanan Asuransi Astra yang sudah kembali beroperasi, dapat di cek melalui sosial media Asuransi Astra dan Garda Oto official account Instagram yaitu di @asuransiastra atau di @garda.oto dan official account twitter di @_AsuransiAstra ataupun di @GardaOto.
Saat ini untuk semua unit layanan seperti kantor cabang di Jakarta tetap beroperasi, untuk unit layanan Garda Center bertahap akan kembali buka menyesuaikan dengan perkembangan kebijakan PSBB yang berbeda di setiap daerahnya. (*)