Sektor Manufaktur dan Aneka Industri Dongkrak IHSG

Sektor Manufaktur dan Aneka Industri Dongkrak IHSG

Jakarta–Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik 10,795 poin atau 0,24% ke 4.523,976 pada perdagangan Jumat, 15 Januari 2016. Sementara indeks LQ45 turun 2,202 poin atau 0,28% ke 784,216.

Aksi beli saham lapis dua, khususnya di sektor manufaktur dan aneka industri, berhasil mendongkrak posisi indeks hari ini. Kedua sektor tersebut menopang laju indeks dengan tercatat menguat masing-masing 1,6%.

Adapun empat sektor yang bergerak positif pada perdagangan hari ini yaitu sektor aneka industri, consumer goods, perdagangan, dan manufaktur. Sementara enam sektor mencatatkan penurunan yaitu sektor agrikultur, pertambangan, industri dasar, konstruksi, infrastruktur, dan keuangan.

Perdagangan kali ini sendiri tercatat moderat dengan total frekuensi mencapai 173.871 kali transaksi dan volume 4,175 miliar saham senilai Rp4,87 triliun. Sebanyak 129 saham naik, 141 turun, dan sisanya 88 saham stagnan.

Saham-saham yang masuk dalam jajaran top gainers adalah HMSP naik Rp4.325 ke Rp96.300, LPPF naik Rp725 ke Rp17.375, LPGI naik Rp650  ke Rp5.150, dan RDTX naik Rp525 ke Rp6.000. (*) Dwitya Putra

Related Posts

News Update

Top News