HERO Group Gandeng IPB Kembangkan Potensi Petani Lokal
PT Hero Supermarket Tbk bekerjasama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) dalam upaya pengembangan dan penyerapan produk-produk hasil petani lokal yang akan menjadi mitra HERO Group. Kerjasama ini menitikberatkan pada pengembangan produk hasil pertanian melalui pemberian pendidikan dan pelatihan untuk menghasilkan produk berkualitas yang mampu bersaing di pasar modern, konsultasi UKM, hingga penyerapan hasil produksi yang berkualitas untuk dipasarkan.
Penandatangan nota kesepahaman dilakukukan oleh Arief Istanto, Direktur Corporate Affairs, Industrial Relations dan Risk Management PT Hero Supermarket Tbk, Herry Suhardiyanto; Rektor Institut Pertanian Bogor dan didampingi oleh Heru Pribadi, Direktur Supply Chain PT Hero Supermarket Tbk; dan Anas Miftah Fauzi, Wakil Rektor Bidang Riset, di Agribusiness Development Station IPB, Bogor, Jawa Barat. Kerjasama ini merupakan kelanjutan dari misi HERO Group untuk mengembangkan dan menyerap produk-produk pertanian di Indonesia sekaligus memotong rantai pasokan agar lebih menguntungkan bagi banyak pihak.