Kaum Millenial Diprediksi Berdompet Tipis di 2020

Kaum Millenial Diprediksi Berdompet Tipis di 2020

Jakarta-Tahun 2020 mendatang, generasi millenial diprediksi menjadi homeless atau memiliki dompet tipis karena tidak punya persiapan aset atau tabungan.

Prediksi tersebut disampaikan oleh Deputi Komisioner Edukasi dan Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Sarjito.

Menurutnya, uang harus dipikirkan sejak saat ini. Diantaranya membicarakan untuk memilliki financial planning dan insurance.

“Kalau talk about investasi dimulai dari menabung dan bagaimana manage uang,” ujarnya, dalam acara #BicaraUang CreartorFest X Dimensional Mophology PermataBank, di Jakarta, Jumat, 30 Oktober 2018.

Sarjito menambahkan, milenial harus diberi pengetahuan mendasar tentang cara mengelola uang. Ia pun mengingatkan agar jangan sampai milenial tidak mengerti investasi tradisional, tetapi langsung masuk ke bitcoin.

“Milenial butuh tantangan tapi untuk menjalani tantangan harus punya pengetahuan. Pengetahuan itu seperti bagaimana bijak mengelola uang agar kedepan kita bisa beruang dan menjujung nilai-nilai,” pungkasnya. (Ayu Utami)

Related Posts

News Update

Top News