Bank UOB Manfaatkan Dana Obligasi Dorong Kredit
Page 2

Bank UOB Manfaatkan Dana Obligasi Dorong Kredit

Sebagaimana diketahui, penyaluran kredit hingga Semester I-2016 sebesar Rp60 triliun, sedangkan penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) senilai Rp64 triliun. Sehingga, hingga akhir kuartal kedua tahun ini tingkat LDR UOB Indonesia mencapai 95,17%.

Sementara itu, total liabilitas perseroan sampai dengan Semester pertama tahun ini mencapai Rp76,67 triliun atau meningkat dari posisi di akhir 2015 yang sebesar Rp76,38 triliun. Sedangkan, rasio kecukupan modal (capital adequacy ratio/CAR) UOB Indonesia hingga Juni 2016 sebesar 16,87%.

Lebih lanjut dia meyakini, penerbitan obligasi berkelanjutan kali ini bisa memperbesar sumber pendanaan UOB Indonesia. Obligasi Berkelanjutan Tahap I-2016 yang terbagi menjadi tiga seri itu memiliki kupon berkisar 6,75-8,5%.

(Baca juga : Bank UOB Incar Masuk BUKU IV )

Sedangkan, Obligasi subordinasi Berkelanjutan I-2016 UOB Indonesia dengan nilai pokok Rp100 miliar menawarkan tingkat bunga sekitar 9,25-10%. Periode book building atas obligasi dilakukan pada 19 Oktober sampai 2 November 2016 dengan perkiraan tanggal efektif pada 15 November 2016. (*)

Related Posts

News Update

Top News