Categories: Perbankan

Transaksi EDC BCA di Mall LTC Capai Rp500 Miliar

Jakarta–Mall milik PT Agung Podomoro Land Tbk (Lindeteves Trade Center/LTC glodok) bekerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dalam mempopulerkan program less cash society lewat program lucky draw belanja hokie.

Program yang dibuat sebagai bentuk apresiasi kepada para pengunjung LTC Glodok ini, berhadiah total ratusan juta Rupiah dengan hadiah utama 1 buah mobil Mobilio.

“Tidak hanya itu, pelanggan setia yang melakukan pembelanjaan dengan nominal transaksi BCA tertinggi (bukan gabungan transaksi kartu debit atau kartu kredit BCA) setiap bulannya akan jadi best shopper dengan hadiah iPhone 6 atau TV LED 50 inc,” kata Kepala kantor cabang BCA Jayakarta, Harry Suprapto di mall LTC glodok Jakarta, Selasa, 20 Oktober 2015.

Harry mengatakan, kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan lalu lintas transaksi nasabah, khususnya nasabah BCA.

Ia mengungkapkan, rata-rata nilai transaksi nasabah di mall LTC lewat mesin Electronic Data Capture (EDC) BCA bisa mencapai Rp500 miliar setiap bulan.

Dengan adanya program ini ditargetkan transaksi nasabah bisa tumbuh 30% atau Rp150 miliar setiap bulan.

“Kita harapkan bisa tumbuh 30% setiap bulan,” jelas Harry.

Sekedar informasi, LTC glodok sendiri merupakan sebuah mall khusus yang menyediakan aneka kebutuhan tekni, tools, elektronikal, elektronik, safety, plat, baik untuk rumah tangga maupun industri.

LTC juga dilengkapi oleh hotel budget yang terdiri dari 203 kamar, 5 meeting room, lounge bar dan lain-lain. (*) Dwitya Putra

Paulus Yoga

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

2 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

3 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

4 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

8 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

16 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

17 hours ago