Perbankan

Transaksi Agen BRI Link Tembus Rp1.400 Triliun dalam Setahun

Jakarta –Transaksi yang dilakukan oleh agen BRI Link telah mencapai Rp1.400 triliun dalam waktu setahun terakhir. Hal ini diungkapkan Sunarso, Direktur Utama Bank Rakyat Indonesia (BRI) dalam webinar Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Institute dengan tema “Tren Perbankan di Tahun 2023”, Selasa, 17 Januari 2023.

Sunarso menjelaskan transaksi yang berasal dari 590 ribu agen BRI Link tersebut dilatarbelakangi oleh karakteristik nasabah ultra mikro BRI, dimana, menurut hasil survei yang dilakukan BRI untuk mencari karakteristik nasabah ultra mikro menunjukkan bahwa nasabah ultra mikro lebih membutuhkan institusi keuangan yang melekat secara lokal, karena salah satu alasannya mayoritas nasabah ultra mikro tidak memiliki cash flow yang tetap.

“Ini fakta dan realitasnya. Padahal agen-agen ini termasuk bagian dari hybrid bank. BRI adalah institusi keuangan yang melokal. Mereka (nasabah ultra mikro) prefer berbank dengan agen,” ungkap Sunarso.

Ia menambahkan, nasabah ultra mikro juga memiliki karakteristik penting lain, diantaranya sudah familiar dengan digital platform meskipun penetrasi smartphone masih rendah, memiliki limited knowledge tentang produk keuangan, serta pembayaran menggunakan uang tunai atau cash masih menjadi transaksi dominan yang dilakukan sehari-hari.

Kedepannya dalam merespons tren digitalisasi tahun 2023, BRI telah bersiap untuk mengembangkan sistem hybrid bank. Artinya, di sisi digital, BRI melakukan digitalisasi dalam core system, ekosistem digital, serta digital proportition. Sementara di sisi konvensional, BRI tetap mengembangkan agen-agen BRI Link untuk menjangkau dan memenuhi kebutuhan nasabah ultra mikro. (*) Ayu Utami

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

11 hours ago

Pekan Kedua November, Aliran Modal Asing Keluar Indonesia Sentuh Rp7,42 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan aliran modal asing keluar (capital outflow) dari Indonesia pada pekan kedua… Read More

13 hours ago

IHSG Sepekan Turun 1,73 Persen, Kapitalisasi Pasar Bursa jadi Rp12.063

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melaporkan bahwa data perdagangan saham pada pekan 11… Read More

15 hours ago

Top! Baru Setahun, Allianz Syariah Sudah jadi Market Leader

Jakarta – Kinerja PT Asuransi Allianz Life Syariah Indonesia atau Allianz Syariah tetap moncer di… Read More

18 hours ago

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

1 day ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

1 day ago