Categories: Tips & Trick

Tips Atasi Mobil Mogok di Tengah Jalan Tol

Jakarta – Salah satu masalah yang kerap dihadapi oleh para pengemudi mobil adalah macet atau mogok di tengah jalan. Masalah penyebab mogok pun bisa beragam, mulai dari ban yang kempis, aki yang mati, hingga masalah pada mesin mobil. Beberapa pengendara sering kali kebingungan ketika kendaraannya mogok tiba-tiba di tengah jalan.

Berikut adalah beberapa tips bagi para pengemudi untuk mengatasi mobil yang ngadat di tengah jalan versi Asuransi Tugu :

1. Tenang dan jangan panik

Hal pertama yang harus anda lakukan ketika mobil anda mogok adalah tenang dan jangan panik. Ambil nafas sejenak dan keluarlah dari mobil. Dengan begitu, anda dapat berpikir jernih untuk menyelesaikan masalah.

2. Nyalakan lampu dan menepi

Pertama, cobalah menepi dan nyalakan lampu hazard atau penerangan lainnya. Dengan menepi, anda tak akan mengganggu pengendara lainnya. Selain itu, lampu penerangan akan memberikan bahwa kendaraan anda sedang bermasalah.

3. Cek lampu indikator

Ada banyak penyebab mobil anda mogok. Cara tercepat untuk mengidentifikasi masalah tersebut adalah dengan memeriksa lampu indikator. Melalui simbol pada indikator, Anda dapat mengetahui sumber masalah mobil anda. Apakah ada kerusakan pada mesin, suhu radiator yang terlalu tinggi, masalah pada aki, atau bahan bakar habis? Hal-hal inilah yang umumnya menjadi penyebab utama

4. Cek mesin mobil

Jika masalah tidak ada pada lampu indikator, maka langkah selanjutnya adalah melakukan pengecekan mobil. Pengecekan ini bisa dilakukan mulai dari ban, radiator, hingga aki. Masalah pada ban dapat anda identifikasi dengan mudah. Anda tinggal menggantinya dengan ban cadangan.

Masalah yang kadang sulit terdeteksi adalah arus listrik lemah pada aki. Jika terjadi masalah pada aki, anda harus segera membenahinya karena aki adalah sumber energi. Jika tidak, mobil akan tetap dalam kondisi mati.

5. Hubungi jasa derek terpercaya

Terakhir, jika tak mampu memperbaiki mobil sendiri, hubungilah jasa derek terpercaya dari asuransi tugu, T-rex. Layanan Tugu Real Experience ini bisa menjadi satu pilihan bagi anda karena melayani kapan saja dan dimana saja.

Tugu Real Experience adalah layanan bantuan dari Asuransi Tugu untuk situasi darurat seperti mogok di tengah jalan tol. Layanan ini memberikan anda penanganan darurat pertama untuk kejadian seperti, ban bocor, aki yang mati, hingga kecelakaan.

Layanan T-rex ini dapat anda akses dengan menelepon pelayanan konsumen asuransi tugu, TIA (Tugu Insurance Assistance) yang siap sedia 7×24 jam di nomor 1500 458. Anda juga bisa chat melalui aplikasi Whatsapp di nomor 081197900100 atau email permasalahan anda ke calltia@tugu.com. Dengan T-rex, anda tak perlu khawatir akan mogok dijalan. Cukup telpon dan masalah anda akan segera teratasi dengan asuransi tugu. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

View Comments

Recent Posts

AXA Mandiri Meluncurkan Produk Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Suasana saat konferensi pers saat peluncuran Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera di Jakarta. Presiden Direktur… Read More

3 hours ago

Bank NTT dan Bank Jatim Resmi Jalin Kerja Sama Pembentukan KUB

Jakarta - PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) resmi menandatangani nota… Read More

4 hours ago

Ekonomi RI Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III 2024, Airlangga Klaim Ungguli Singapura-Arab

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More

5 hours ago

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

7 hours ago

Sritex Pailit, Pemerintah Diminta Fokus Berantas Impor Ilegal dan Revisi Permendag 8/2024

Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More

7 hours ago

Pemerintah Bahas Revisi PP 51 Terkait Upah Minimum Provinsi

Jakarta - Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso menyatakan pemerintah tengah membahas revisi Peraturan… Read More

8 hours ago