Ekonomi Digital

Tingkatkan Literasi Digital UMKM, Grab Manfaatkan Teknologi AI

Jakarta – Perusahaan teknologi Grab, turut berkontribusi dalam meningkatkan literasi digital pada UMKM. Neneng Goenadi, Country Managing Director Grab Indonesia mengungkapkan salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan Artificial Intellegence (AI) untuk membantu para pelaku bisnis, terutama UMKM.

Ia menyebut Grab saat ini memiliki aplikasi Merchant Grab yang sudah memanfaatkan AI. Dengan ini, para mitra bisa mengatur seluruh aspek bisnis secara digital.

“AInya dimana? Mereka mendapatkan analisa data mengenai performa penjualan sebagai bahan untuk merancang strategi bisnis. Para merchant yang bergabung dalam grab bisa memanfaatkan AI, untuk memantau misalnya siapa saja yang datang ke merchantnya, jam berapa saja, makanan apa yang paling disukai. Ini bisa meningkatkan merchant untuk lebih fokus dan lebih berkembang lagi,” jelas Neneng pada paparan virtualnya, Selasa, (08/03/2022).

Selain aplikasi yang mempermudah penjualan, Grab juga memberikan akses pelatihan online kepada mitranya. Perusahan bekerja sama dengan Microsoft untuk menghadirkan materi pelatihan digital seperti materi literasi keuangan dan digital marketing.

“Ini sangat penting karena mereka onboarding di satu platform, itu hanya tahap awal. Tetapi mengerti bagaimana menjalankan bisnis di platform online itu adalah suatu hal yang harus dipelajari,” jelas Neneng.

Harapannya dengan berbagai upaya yang dilakukan para pelaku UMKM bisa semakin digital. Dengan demikian, ekosistem ekonomi digital di Indonesia bisa semakin berkembang dan meluas. (*)

Evan Yulian

Recent Posts

Erick Thohir Bakal ‘Kawinkan’ MIND ID, BRI, BSI dan Pegadaian Bentuk Bank Emas

Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir membuka opsi untuk ‘menyatukan’ PT… Read More

2 seconds ago

Sekutu AS Was-was Trump Kembali jadi Presiden

Jakarta – Kembalinya Donald Trump menjadi Presiden Amerika Serikat (AS) membuka kekhawatirkan negara-negara sekutu AS… Read More

33 mins ago

BNI Ajak Mahasiswa UKSW Salatiga jadi Generasi Cerdas Finansial

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkolaborasi dengan Kantor Perwakilan Bank… Read More

49 mins ago

Top! Fitur-fitur HUAWEI MatePad Pro 12.2 Mudahkan Kinerja Desainer Grafis

Jakarta - Raksasa teknologi asal Tiongkok, Huawei, merilis tablet terbaru, HUAWEI MatePad Pro 12.2 pada… Read More

2 hours ago

Jejak Panjang dan Ambisi Besar Bank-Bank Thailand di Pasar Indonesia

Jakarta - Jejak investor asal Thailand di pasar keuangan Indonesia sudah cukup panjang. Lebih dari… Read More

3 hours ago

GOTO Luncurkan Makan Bergizi Gratis, Targetkan hingga 3 Juta Porsi

Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) secara resmi meluncurkan program Makan Bergizi Gratis… Read More

3 hours ago