News Update

Tiga Bank Fasilitasi Layanan Perbankan ke Mitra Go-Jek

Jakarta–GO-JEK penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi terbesar di Indonesia, melakukan kerja sama dengan tiga bank nasional yakni Bank Tabungan Negara (BTN), PermataBank Syariah dan BNI Syariah dalam rangka memperluas akses layanan perbankan bagi para mitra Go-Jek.

Penandatangan nota kesepahaman ini merupakan bentuk komitmen Go-Jek dan tiga bank dalam meningkatkan inklusi keuangan pekerja sektor informal. Kerja sama ini bagian dari program SWADAYA dari GO-JEK yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan para mitra melalui berbagai program manfaat.

CEO GO-JEK Indonesia Nadiem Makarim mengatakan, melalui program SWADAYA para mitra Go-Jek bisa mengakses layanan jasa keuangan (perbankan dan asuransi), cicilan otomatis yang terjangkau, diskon untuk kebutuhan sehari-hari, akses terhadap kesempatan bisnis untuk meningkatkan pendapatan keluarga, serta pelatihan berkendara.

Dengan adanya kerja sama ini, kata dia, nantinya para mitra Go-Jek dapat memiliki akses pada produk perbankan seperti Kredit Pemilikan Rumah (KPR), tabungan haji dan tabungan umrah yang sebelumnya tidak bisa didapatkan. Hal ini salah satu bentuk dukungan dalam meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Page: 1 2 3

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Wamenkop: Koperasi jadi Solusi Pengentasan Kemiskinan dan Jeratan Rentenir

Jakarta - Kementerian Koperasi (Kemenkop) menegaskan peran strategis koperasi, khususnya Baitul Maal Wa Tamwil (BMT), dalam… Read More

15 mins ago

Presiden Prabowo Bawa Oleh-oleh Investasi USD8,5 Miliar dari Inggris

Jakarta – Optimisme para pelaku usaha di Inggris terhadap ekonomi di Tanah Air masih solid.… Read More

18 mins ago

Tingkatkan Skala Bisnis, Pelaku UMKM Bisa Manfaatkan Securities Crowdfunding

Jakarta – Asosiasi Layanan Urun Dana Indonesia (ALUDI) baru saja menghelat Securities Crowdfunding Day 2024.… Read More

35 mins ago

Begini Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi RI Tahun Depan

Jakarta - Pemerintah Indonesia menargetkan pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi agar bisa menghindari middle income trap.… Read More

1 hour ago

IHSG Sesi I Ditutup pada Zona Hijau ke Level 7.199

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini (22/11) ditutup… Read More

2 hours ago

Maya Watono Resmi Diangkat jadi Dirut InJourney

Jakarta – Maya Watono resmi ditunjuk sebagai Direktur Utama (Dirut) Holding BUMN sektor aviasi dan… Read More

2 hours ago