News Update

Rupiah Menguat, Tax Amnesty II Jadi Fokus Investor

Jakarta–Keberhasilan program tax amnesty turut berkontribusi terhadap menguatnya rupiah. Pergerakan nilai tukar Rupiah terhadap Dolar AS pada perdagangan hari ini (4/10) diperkirakan berpeluang untuk mempertahankan penguatannya, meski laju inflasi pada September 2016 naik ke atas 3% secara tahunan (year on year/yoy).

“Inflasi September 2016 naik ke atas 3% yoy menyusul inflasi makanan yang tidak serendah biasanya. Tapi penguatan Rupiah berpeluang bertahan hari ini,” ujar Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia, Rangga Cipta dalam risetnya, di Jakarta, Selasa, 4 Oktober 2016.

Dia mengungkapkan, pergerakan rupiah yang bertahan menguat terhadap Dolar AS, sejalan dengan beberapa faktor domestik yang mendorong sentimen positif pada laju Rupiah. Salah satunya adalah realisasi hasil Program Tax Amnesty (pengampunan pajak).

(Baca juga : Apresiasi Hasil Tax Amnesty, Menkeu Kirim Surat ke DJP)

“Uang tebusan tax amnesty di masa transisi ke periode II masih menjadi fokus utama investor yang jika bisa mempertahankan laju pertambahannya, bisa kembali mendongkrak optimisme di pasar keuangan,” ucap Rangga.

Sementara pergerakan nilai tukar Rupiah terhadap Dolar AS pada perdagangan kemarin (3/10) yang berhasil ditutup menguat, lanjut dia, bersamaan dengan Dolar AS yang melemah di pasar Asia. Sehingga beberapa mata uang Asia mengalami penguatan terhadap Dolar AS.

“Rupiah berhasil mengoreksi pelemahan tajamnya saat isu Deutsche bank muncul ke permukaan akhir minggu lalu,” tutup Rangga. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

4 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

4 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

6 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

6 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

8 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

8 hours ago