Keuangan

Sun Life Dan Lifepal Kerja Sama Perluas Jangkauan Proteksi

Jakarta – PT Sun Life Financial Indonesia menggandeng Lifepal.co.id untuk memperluas jangkauan proteksi kepada masyarakat Indonesia. Adapun kerja sama ini juga didasari oleh meningkatnya kebutuhan masyarakat akan perlindungan diri di masa pandemi Covid-19.

“Masyarakat sudah memahami akan pentingnya memiliki perlindungan kesehatan, oleh sebab itu kemitraan antara Sun Life Indonesia dan Lifepal akan memperluas jangkauan proteksi kesehatan sehingga seluruh masyarakat Indonesia terlindungi dan menjalani hidup lebih nyaman,” jelas Shierly Ge, Chief Marketing Officer Sun Life Indonesia pada keterangannya, Selasa, 25 Januari 2022.

Shierly menambahkan, pertumbuhan industri asuransi kesehatan saat ini cukup positif. Menurut data Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI), peningkatan premi asuransi kesehatan mencapai 12,25% year on year (yoy) menjadi Rp5,68 triliun pada kuartal IV-2020.

Benny Fajarai, Co-Founder and CMO Lifepal juga menyambut baik kerja sama antara Sun Life dan Lifepal. Ia mengungkapkan, salah satu misi dari Lifepal adalah menghadirkan literasi asuransi kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Berdasarkan data yang kami miliki, asuransi kesehatan merupakan salah satu produk yang banyak diminati oleh para pengguna Lifepal. Dengan luasnya jangkauan yang dimiliki Lifepal, kami percaya dapat mendukung Sun Life menjangkau lebih banyak lagi masyarakat Indonesia yang ingin mendapatkan perlindungan,” jelasnya. (*)

 

Editor: Rezkiana Nisaputra

Evan Yulian

Recent Posts

Pesawat ATR 42-500 Ditemukan, Evakuasi Tunggu Cuaca Aman

Poin Penting Pesawat ATR 42-500 ditemukan di puncak Bukit Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, dalam… Read More

7 hours ago

Rujukan JKN Dianggap Bikin Ribet, BPJS Beri Penjelasan

Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More

12 hours ago

AAJI Buka Pencalonan Ketua Baru, Siapa Kandidatnya?

Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More

15 hours ago

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

18 hours ago

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More

19 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

21 hours ago