Categories: Perbankan

Strategi BSI Gaet Nasabah-Nasabah Baru di Indonesia

Jakarta – Direktur Utama Bank Syariah Indonesia (BSI) Hery Gunardi mengungkapkan perseroan sudah mengambil langkah-langkah inovatif untuk terus menggaet nasabah baru ke BSI. Salah satunya adalah berkolaborasi antar institusi untuk memperluas jangkauan penggunaan BSI.

“Untuk ekosistem islami, kami banyak bekerja dengan lembaga-lembaga seperti Baznas misalnya. Kami sudah menandatangani perjanjian dengan Baznas untuk menjadi bank utama untuk melayani pembayaran zakat di masyarakat, terutama muslim di seluruh Indonesia,” ujar Hery pada paparan virtualnya, Selasa, 21 September 2021.

Kemudian, BSI juga menjalin kerja sama dengan Pesantren, Masyarakat Ekonomi Syariah (MES), dan Pertamina. Hery berharap kerja sama ketiga institusi ini mampu membiayai lebih dari 1000 titik Pertashop, mini SPBU milik pertamina.

“Tidak hanya menjual bensin, Pertashop ini juga menjual produk lain dan akan dilengkapi dengan agent dari BSI, namanya BSI Smart. Pesantren-pesantren nantinya juga bisa menjadi cabang BSI tanpa fisik, menjadi agent banking. Harapannya pesantren dan ekonomi pesantren akan meningkat,” ucapnya.

Ke depan, BSI juga akan melakukan kerja sama dengan Dewan Masjid Indonesia untuk memperluas penggunaan QRIS di setiap masjid Indonesia. Sehingga, para jamaah bisa memberikan sumbangan dengan lebih mudah, cepat dan aman dengan melakukan scan QRIS. (*)

 

Editor: Rezkiana Np

Evan Yulian

Recent Posts

Diikuti 6.470 Pelari, PLN Electric Run 2024 Ditarget Hindari Emisi Karbon hingga 14 ton CO2

Jakarta - Sebanyak 6.470 racepack telah diambil pelari yang berpartisipasi dalam PLN Electric Run 2024… Read More

5 hours ago

Segini Target OJK Buka Akses Produk dan Layanan Jasa Keuangan di BIK 2024

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membidik pencapaian Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2024 sekitar 8,7… Read More

6 hours ago

HUT ke-26, Bank Mandiri Hadirkan Inovasi Digital Adaptif dan Solutif untuk Siap Jadi Jawara Masa Depan

Jakarta - Merayakan usia ke-26, Bank Mandiri meluncurkan berbagai fitur dan layanan digital terbaru untuk… Read More

19 hours ago

KemenKopUKM Gandeng Surveyor Indonesia Verifikasi Status Usaha Simpan Pinjam Koperasi

Jakarta - Kementerian Koperasi dan UKM (KemenKopUKM) menunjuk PT Surveyor Indonesia, anggota Holding BUMN IDSurvey,… Read More

20 hours ago

Bijak Manfaatkan Produk Keuangan, Ini Pesan OJK kepada Gen Z

Balikpapan - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Jasa Keuangan, Edukasi dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica… Read More

20 hours ago

Jurus OJK Perluas Akses Keuangan yang Bertanggung Jawab dan Produktif di Balikpapan

Balikpapan – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) semakin memperluas akses keuangan masyarakat terhadap sektor jasa keuangan yang… Read More

20 hours ago