Ekonomi Digital

Startup Alpha Millennia Dorong Ribuan Koperasi dan UMKM Go Digital

Jakarta – Salah satu tantangan ekonomi digital ke depan adalah memperkuat Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dan ketahanan perbankan. Untuk itu, percepatan transformasi digital UMKM di Indonesia sesuai harapan Presiden Joko Widodo menjadi penting dilakukan.

Alpha Millennia Technology yang merupakan Start Up penyedia teknologi untuk ekosistem jasa keuangan asal Singapura yang mempunyai cabang di Indonesia secara resmi telah menandatangani nota kesepahaman dengan Dewan Koperasi Provinsi Kepulauan Riau untuk bersama – sama mengembangkan ekosistem digital ke basis 2.000 koperasi. 

Selain bekerja sama dengan Dewan Koperasi Provisi Kepulauan Riau, Alpha Technology juga telah menandatangani nota kesepahaman dengan Koperasi yang berada dibawah naungan Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat.

Adapun tujuan kerja sama tersebut yakni, membantu memperluas lebih banyak lagi layanan kepada komunitas UMKM yang mereka layani tidak hanya untuk meningkatkan aliran pendapatan mereka, melainkan dengan memberikan solusi yang lebih inovatif, efisien, dan ramah lingkungan.

CEO Alpha Millennia Technology Raymond Cheung menjelaskan, kerja sama ini bukti konkrit Perusahaan dalam membantu para Koperasi untuk bisa Go-Digital. Apalagi, Alpha Technology akan menyediakan sistem internal yang bisa digunakan oleh Koperasi untuk mendigitalkan alur kerja mereka menjadi lebih hijau, efisien dan lincah.

“Apalagi pemerintah menargetkan 30 juta UMKM onboarding ekosistem digital pada 2024. Maka dari itu, kami hadir untuk bisa membantu dan memberikan solusi kepada para UMKM agar bisa lebih cepat dalam onboarding ke ekosistem digital,” ujar Raymond dikutip 21 Oktober 2022.

Selain itu, pelaku UMKM juga harus melek digital, digital entrepreneurship mindset ditingkatkan, interkoneksi serta skill semuanya wajib aktif dijalankan secara digital. Dengan demikian diprediksi potensi peningkatan nilai ekonomi digital di Indonesia akan meningkat signifikan mencapai Rp 4.531 triliun pada tahun 2030, dan jumlah ini masih harus digenjot lagi melampaui sekitar 11 juta dari target 30 juta UMKM Go Digital di 2024. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Jurus BSI Genjot Penjualan Kendaraan Bermotor di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2024

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia, Tbk (BSI) terus berupaya mendorong lonjakan penjualan bisnis kendaraan… Read More

4 hours ago

Lindungi Konsumen, OJK dan Satgas PASTI Soft Launching Indonesia Anti-Scam Center

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama anggota Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal (Satgas… Read More

11 hours ago

IHSG Sepekan: Naik 0,48 Persen, Kapitalisasi Bursa Turun jadi Rp12.053 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa, data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

11 hours ago

Cashless Kian Populer, Bangkok Bank Kembangkan Interoperabilitas QR Code Lintas Negara

Bangkok – Perkembangan layanan pembayaran non tunai alias QR Code di Negeri Gajah Putih begitu… Read More

11 hours ago

BNI AM dan Mandiri Sekuritas Ajak Karyawan Toyota Astra Finance Investasi Reksa Dana

Jakarta – BNI Asset Management atau BNI AM kembali berkolaborasi dengan Mandiri Sekuritas menyelenggarakan kegiatan… Read More

13 hours ago

Cerita Kedekatan Bos Bangkok Bank dengan RI

Bangkok – Presiden Bangkok Bank dan Presiden Komisaris Bank Permata, Chartsiri Sophonpanich mengungkapkan, Indonesia menjadi bagian… Read More

15 hours ago