News Update

SSIA Ikut Dalam Tender Ruas Tol Patimban

Jakarta – PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) akan mulai ikut memproses tender pengerjaan konstruksi Tol Patimban di Subang, Jawa Barat.

Perusahaan optimis akan proyek tersebut, karena sudah mengantongi rekomendasi Bupati Subang terkait perizinan. Persiapan studi kelayakan (feasibilty study) juga telah selesai dilakukan. 

“Pemerintah menyadari tol Patimban penting,” kata Direktur SSIA, Wilson Effendy, saat paparan publik di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin, 30 September 2019.

Seperti diketahui, proyek Tol Patimban diprakarsai konsorsium PT Jasa Marga Tbk (JSMR) bersama PT Surya Semesta Internusa Tbk, PT Daya Mulia Turnaga dan PT Jasa Sarana. Jasa Marga memegang porsi saham mayoritas sebesar 55%. 

Akses tol di pelabuhan Patimban tersebut sebagai jalur alternatif bagi pengguna dan jalur logistik sepanjang 37,7 kilometer dengan biaya investasi Rp6,4 triliun. 

Sebelumnya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) juga telah mengumumkan beberapa ruas tol yang dilelang, salah satunya adalah akses menuju Pelabuhan Patimban. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

3 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

3 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

5 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

5 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

7 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

7 hours ago