News Update

Sky Energy akan Gunakan Dana IPO untuk Tambah Kapasitas Produksi

Jakarta – PT Sky Energy Indonesia resmi mencatatkan saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu, (28/3/2018). Dengan kode emiten JSKY, perusahaan energi terbarukan itu tercatat sebagai perusahaan ke 569 yang tercacat di BEI.

Perusahaan ini melepas 20% sahamnya ke publik dengan nilai emisi Rp81,3 miliar. Dana hasil IPO tersebut akan digunakan perseroan untuk belanja modal guna menambah kapasitas produksi.

Saat ini, JSKY mampu memproduksi 100 MW untuk modul surya dan 50 MW untuk sel surya. Kapasitas itu akan ditingkatkan menjadi 200 MW melalui pembangunan pabrik baru.

Baca juga: Public Expose Sky Energy Indonesia

“Semua dana hasil IPO ini akan kami alokasikan untuk membeli mesin. Untuk pembelian lahan kami akan gunakan dana dari sumber lain,” ujar Jackson Tandiono, Direktur Utama PT Sky Energy Indonesia Tbk.

Harga saham perdana JSKY diperdagangkan di level Rp600 per saham. Harga tersebut melonjak 50% dibandingkan harga penawaran yang Rp400 per saham.

Dalam aksi korporasi ini, JSKY menunjuk Mirae Asset Sekuritas sebagai pelaksana emisi. (Ari Astriawan)

Risca Vilana

Recent Posts

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

8 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

15 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

16 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

16 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

17 hours ago

Rosan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Poin Penting Munas VII MES menetapkan Rosan Roeslani sebagai Ketua Umum dan Ferry Juliantono sebagai… Read More

23 hours ago