CSR

Serahkan Bantuan Bencana Gempa, Asabri Percepat Pemulihan Cianjur

Jakarta – Kantor Cabang Asabri Bandung menyerahkan bantuan kepada korban bencana gempa bumi Cianjur bertempat di Posko Satgas Bencana BUMN Wilayah Jawa Barat yang beralamat di Kantor Perum Perhutani KPH Cianjur Jl.Dr Muwardi No.120 B Kab. Cianjur. Penyaluran bantuan yang dilaksanakan pada 21 Desember ini merupakan bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT Asabri (Persero).  

Pada kesempatan ini Kakancab Asabri Bandung Febrianto Widhi Nurcahyo mendapatkan amanah untuk menyerahkan langsung bantuan kepada Satgas Bencana BUMN Wilayah Jawa Barat, Erwin Sulistyo selaku Satgas bencana yang sedang bertugas. Erwin menyampaikan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh Asabri. 

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Asabri. Semoga bantuan ini bermanfaat bagi korban, karena memang saat ini stok kebutuhan para korban sudah mulai menipis sehingga bantuan ini sangat dibutuhkan oleh para korban bencana,” ujarnya.  

Terlaksananya kegiatan penyaluran bantuan ini tak lepas dari sinergi antara Asabri dengan Perum BULOG dan PT POS Indonesia sebagai penyedia barang kebutuhan, penyedia armada pengiriman serta membantu kelancaran penyaluran bantuan ini. Febrianto Widhi berharap sinergi antara BUMN dapat terus terjalin sehingga memberikan manfaat bagi Bangsa dan Negara.

Pemberian bantuan ini juga selaras dengan arahan Menteri BUMN Erick Thohir agar BUMN saling membantu, bergotong-royong membantu korban terdampak untuk mempercepat pemulihan bencana Cianjur.  

Gempa bumi yang terjadi pada Senin, 21 November 2022 lalu di Cianjur dengan kekuatan 5,6 SR mengakibatkan dampak yang cukup parah bagi masyarakat Cianjur. Berdasarkan laporan dari Tim SAR Gabungan pada 18 Desember 2022 total korban dunia sebanyak 602 jiwa dan sekitar sekitar 58 ribu rumah masyarakat mengalami kerusakan. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

3 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

3 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

5 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

5 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

7 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

7 hours ago