Sequis Sambut Hari Asuransi Nasional Lewat Kampanye Digital

Sequis Sambut Hari Asuransi Nasional Lewat Kampanye Digital

Jakarta – Untuk menyambut Hari Asuransi Nasional, Sequis salah satu perusahaan asuransi jiwa dan kesehatan di Indonesia meluncurkan kampanye digital dalam bentuk video web series sebanyak 4 episode berjudul Kopi Paste, #KopiPasteTheSeries dengan genre cinta yang akan tayang di kanal Youtube Sequis Official setiap Jumat mulai 27 September sampai 18 Oktober 2019.

VP, Head of Corporate Branding, Marketing & Communications Sequis, Felicia Gunawan mengatakan, Web series ini menyasar generasi milenial sebagai penonton terbesar di media Youtube terutama milenial yang berusia 20-30 tahun. Peluncuran Web Series ini didahului dengan acara Live Screening Web Series Kopi Paste yang diadakan di Sequis Center (26/9). Video web series Kopi Paste ini dibintangi oleh artis-artis FTV Indonesia yakni Sharena Delon, Ryan Delon, dan Panji Saputra.

Pemilihan judul ‘Kopi Paste’ untuk menekankan pesan “identik atau serupa” yang menggambarkan keseluruhan cerita dari karakter tokoh utama Sanisti Moeri atau biasa dipanggil San. Ia adalah perempuan perfeksionis yang sedang mencari kesempurnaan cinta. Sebagai perempuan milenial yang mandiri dan ambisius, San yang diperankan oleh Sharena Delon, tumbuh menjadi seorang yang perfeksionis, detail, teratur, dan terstruktur.

Kesempurnaan yang ia tuntut pada dirinya dan sekitarnya sebenarnya telah mengantarnya menjadi perempuan yang sukses dalam berkarir, kisah hidupnya nyaris sempurna. Sayangnya, dalam urusan cinta, San banyak menemukan kendala. Ia selalu merasa tidak cocok atau sebaliknya pria yang mendekatinya selalu berujung tidak cocok dengannya. Hingga suatu hari, San bertemu Joe yang diperankan oleh Ryan Delon. Sosok pria yang memiliki sifat serupa dengan San ibarat copy-paste dirinya.

Ada juga Tony yang diperankan oleh Panji Saputra yang menjadi barista dari coffee shop langganan San yang suatu hari meracik sebuah menu baru yaitu Kopi Paste, terinpirasi dari sosok San. Akhir dari kisah ini adalah sesuatu yang tak terduga yang mengejutkan hidup San dan membuat pandangannya terhadap hidup berubah drastis.

Perfeksionisme dan mencari kesempurnaan dalam hidup tidak sepenuhnya salah. Kita boleh saja punya harapan melakukan pekerjaan dengan cara sempurna dan berharap hasilnya sempurna, akan tetapi kita pun perlu menyadari bahwa kenyataanya dalam hidup akan selalu ada kejutan yang berpotensi membuat rencana kita tidak berjalan sempurna. Oleh karena itu, sebaiknya dalam mempersiapkan masa depan selalu ada perencanaaan untuk hal yang tak terduga sehingga jika hal itu terjadi kita sudah siap menghadapinya.

Bagi Sequis, tiga selebriti ini sangat sesuai untuk memerankan Sanisti, Joe, dan Tony karena sebagai Influencers (Instagram verified accounts), mereka memiliki high engagements rate di media sosial. Dengan basis penggemar yang besar dan aset media sosial yang dimiliki, Sequis yakin para pemain utama dapat mendongkrak popularitas Web Series ‘Kopi Paste’. Ditambah lagi, penggarapan web series ini menggunakan standar sinematografi kelas film layar lebar.

“Sequis menyadari bahwa banyak milenial yang tumbuh dengan slogan YOLO (You Only Live Once) atau hidup hanya untuk sekali. Mereka dikenal sebagai motor penggerak bisnis daring, e-commerce hingga membangun bisnis start up berbasis teknologi digital yang keberadaannya semakin menjamur dan diprediksi akan menjadi kekuatan ekonomi yang diandalkan di masa depan,” ujar Felicia di Jakarta, Kamis, 26 September 2019.

Menurutnya, sebagai generasi ambisius, mereka mengharapkan kesempurnaan, melakukan dengan cara sempurna, dan hasilnya pun harus sempurna. Hal ini juga yang menyebabkan banyak milenial tumbuh menjadi pribadi yang perfeksionis dan bekerja keras demi mencapai impian dan eksistensi. Namun, saat apa yang mereka rencanakan tidak sesuai dengan kenyataan apalagi urusan cinta atau hubungan dengan orang lain, mereka kadang bingung menghadapinya karena hubungan antar dua manusia tidak ada rumus atau manualnya.

Berdasarkan latar belakang situasi yang sering terjadi di kalangan milenial ini menjadi alasan Sequis menghadirkan rangkaian cerita drama bertema cinta dalam bentuk web series. (*)

Related Posts

News Update

Top News