Sebanyak 2.651 Anak TNI Polri Raih Dana Pendidikan BUMN

Sebanyak 2.651 Anak TNI Polri Raih Dana Pendidikan BUMN

Jakarta – Kementerian Badan Usaha Milik Negara memberikan dukungan pendidikan perguruan tinggi bagi 2.651 putra/putri dari prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri). Langkah sosial ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan – perusahaan milik negara terhadap tanggung jawab bela negara yang dibebankan kepada anggota TNI-Polri.

Pada kesempatan ini, beasiswa dalam bentuk tabungan pendidikan ini diberikan kepada putera-putri yang berasal dari keluarga Polri di 34 provinsi di Indonesia. Dimana para mahasiswa tersebut merupakan putra-putri kandung anggota TNI dan Polri aktif dengan Pangkat Orang Tua maksimal Perwira Pertama atau setingkat.

Beasiswa tersebut diserahkan secara simbolis oleh Menteri BUMN Erick Thohir kepada Kepala Polri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo di Gedung Ballroom Markas Besar Polri, Jakarta, Selasa, 14 Desember 2021 dalam seremoni yang menerapkan protokol Kesehatan secara ketat.

Adapun terdapat 33 BUMN yang bersatu untuk menyelenggarakan Program Dukungan Pendidikan Perguruan Tinggi Bagi Putra dan Putri Polri. Melalui program ini, sebanyak 876 putera dan putri anggota Polri yang terpilih memperoleh bantuan dana pendidikan.

“Alhamdulillah, penyerahan beasiswa dukungan pendidikan tahun ini untuk Putra-Putri dari Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri). Kuota dukungan beasiswa pendidikan tahun 2021 ini 876 kuota, meningkat dari tahun 2020 lalu, yang hanya 607 kuota,” ujar Erick Thohir pada keterangannya.

Erick menuturkan, program dukungan beasiswa pendidikan untuk Putra-Putri Polri ini merupakan suatu bentuk kepedulian BUMN terhadap tanggung jawab bela negara yang dilaksanakan oleh Polri. Dia mengungkapkan, bahwa program beasiswa ini merupakan salah satu dari tiga fokus utama CSR BUMN yaitu Pendidikan, Lingkungan dan UMKM.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama BNI Royke Tumilaar menyebut, pihaknya turut serta dalam mendukung beasiswa diberikan kepada anak anggota TNI yang berdinas di Markas Besar TNI, TNI Angkatan Darat, Korp Pasukan Khusus (Kopassus), TNI Angkatan Laut, TNI Angkatan Udara, serta Markas Besar Polri.

BNI sendiri menyalurkan bantuan pendidikan kepada 203 mahasiswa dengan nilai Rp 1,01 miliar. “Ini merupakan bentuk kepedulian BUMN terhadap tanggung jawab bela negara yang dibebankan kepada anggota TNI dan Polri, sekaligus menjadi upaya BUMN dalam meningkatkan sumber daya manusia yang unggul melalui Pendidikan,” ujarnya. (*) Steven

Related Posts

News Update

Top News