Entertainment

Sastrawan Richard Oh Meninggal Dunia

Jakarta – Kabar duka datang dari Richard Oh, sastrawan sekaligus aktor dan sutradara Indonesia yang menghembuskan napas terakhirnya pada Kamis, 7 April 2022 dalam usia 62 tahun. Kepergiannya begitu mendadak, karena beberapa jam sebelumnya Richard semoat mengunggah video di instagramnya.

Berita duka ini tersiar dari cuitan sutradara Joko Anwar melalui akun pribadi Twitternya. “Telah berpulang sahabat baik, kokoh kita Richard Oh, Kamis 7 April, pukul 19.30. Kokoh, you are greatly missed,” ujar Joko.

Pria kelahiran Tebingtinggi, Sumatera Utara ini memiliki ketertarikan pada dunia seni dan sastra sejak muda. Ia bahkan mengenyam pendidikan di bidang penulisan kreatif di Univesitas Wisconsin, Madison, dan UC Berkeley. Ia menulis sejumlah novel dan juga scenario film.

Ia merupakan sosok penggerak penerbit Metafora, Jurnal Prosa, dan Jakarta Review Books. Ia juga merintis gelaran penganugerahan untuk sastrawan Indonesia yang bertajuk “Kusala Sastra Khatulistiwa”.

Tak hanya itu, Richard Oh juga seorang sutradara dan tampil sebagai aktor di berbagai film. Richard dikenal sebagai sosok yang menginspirasi banyak seniman karena nasehat-nasehat membangun yang sering ia berikan. Maka tak heran, ucapan duka cita untuk Richard dari banyak seniman dan sastrawan bertebaran di lini masa media sosial. Kini, Richard abadi bersama karya-karyanya. (*)

 

Editor: Rezkiana Nisaputra

Annisa Lutfhiani

Recent Posts

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

9 hours ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

15 hours ago

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

20 hours ago

Dukung Transformasi Digital, DMMX Luncurkan Dua Inovasi Produk Ini

Jakarta - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) terus berupaya mendukung transformasi digital, khususnya bagi… Read More

20 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

21 hours ago

BRI Insurance Beri Literasi Asuransi Syariah kepada Santri Pondok Pesantren di Sukabumi

Jakarta - Dalam rangka mendukung upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan, BRI Insurance berkomitmen turut… Read More

22 hours ago