Perbankan

Sasar Kompetensi dan Leadership, LPS Siap Gandeng LAN

Jakarta — Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menginisiasi rencana kerja sama dengan Lembaga Administrasi Negara (LAN) dalam mengembangkan Leadership di LPS, baik melalui program pelatihan berjenjang atau program tertentu yang diselenggarakan oleh LAN. 

Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa mengatakan, LAN memiliki fungsi penting pengembangan standar kualitas pendidikan dan pelatihan pegawai ASN.

“Pembinaan, pendidikan, dan pelatihan kompetensi manajerial pegawai ASN yang dilakukan LAN, termasuk untuk pengembangan standar jabatan fungsional adalah untuk menciptakan SDM unggul. Saya melihat LAN memiliki program yang lengkap mulai dari Pelatihan Dasar CPNS, Pelatihan Kepemimpinan dan Manajerial ASN hingga Pelatihan Sosial Kultural,” ujar, saat beraudiensi dengan Kepala LAN Adi Suryanto, di Gedung LAN, Jakarta, Jumat (11/6/2021).

Menurutnya, hal ini sejalan dengan program LPS yang sedang mengembangkan kompetensi dan skill para pegawainya melalui Program Pelatihan Leadership untuk level pimpinan eksekutif hingga level manager, yang saat ini tengah disusun oleh Group Pusat Pendidikan dan pelatihan LPS.

Dalam kesempatan tersebut, Purbaya juga menjelaskan keinginannya agar pimpinan pada level eksekutif hingga manajer di LPS, dapat diikutsertakan dalam program Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) yang rencananya akan diselenggarakan pada bulan Juli mendatang. LAN pun menyambut baik, rencana kerja sama tersebut.

“Kami sangat apresiasi dengan rencana kerja sama dengan LPS, intinya adalah bagaimana kita membangun kerjasama yang baik, khususnya dalam pengembangan SDM,” sambung Kepala LAN Adi Suryanto. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

Mau ke Karawang Naik Kereta Cepat Whoosh, Cek Tarif dan Cara Pesannya di Sini!

Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh… Read More

8 hours ago

Komitmen Kuat BSI Dorong Pariwisata Berkelanjutan dan Ekonomi Sirkular

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus berkomitmen mendukung pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan… Read More

10 hours ago

Melalui Program Diskon Ini, Pengusaha Ritel Incar Transaksi Rp14,5 Triliun

Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More

10 hours ago

IHSG Sepekan Anjlok 4,65 Persen, Kapitalisasi Pasar Ikut Tertekan

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More

12 hours ago

Aliran Modal Asing Rp8,81 Triliun Kabur dari RI Selama Sepekan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More

18 hours ago

Bos BRI Life Ungkap Strategi Capai Target Bisnis 2025

Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More

19 hours ago