News Update

Saham Bank Mulai Terbang

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini bergerak naik luar biasa, semenjak diterpa issu COVID-19. Untuk sesi I siang ini saja, Kamis, 26 Maret 2020, IHSG telah ditutup terbang hingga 9,62% atau sebanyak 378.79 poin ke level 4.316,42

Penguatan itu ditopang oleh penguatan seluruh sektoral saham dilantai bursa, salah satunya sektor perbankan. Bahkan sektor perbankan menjadi salah satu sektor yang paling besar menguat di lantai bursa.

Berdasarkan pantauan pasar, sampai dengan penutupan sesi I ini, sektor finance yang didominasi saham bank tercatat menguat hingga 12,40% atau beda tipis dengan sektor konsumer yang menguat paling besar 12,98%. Disisilain, indeks Infobank15 yang dihuni khusus saham bank menguat hingga 15,76% atau paling besar dibanding Indeks lainnya.

Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa Bursa Efek Indonesia (BEI),  
Laksono Widito Widodo mengatakan, selama bursa tutup kemarin, bursa utama dunia menguat. Hal itulah yang kemungkinan mendorong Indeks hari ini meguat.

“kita tutup kemaren, bursa-bursa utama dunia mencatatkan kenaikan tajam terutama di US karena solusi pemberian insentif ekonomi nya sudah disetujui. Jadi kali ini IHSG juga mengikuti pola pergerakan Index dunia yang ada sekarang,” jelasnya di Jakarta, Kamis, 26, Maret 2020.

Sekedar informasi, saham-saham bank besar seperti BBCA siang ini ditutup melesat hingga 17,67% ke Rp26.475, disusul BBRI yang meroket 16,80% ke Rp2.850, BMRI melonjak 16,58% ke Rp4.500 dan BBNI melonjak 13,92% ke Rp3.600. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Insentif Mobil Listrik Berakhir, OJK: Pembiayaan Tetap Moncer di 2026

Poin Penting Insentif mobil listrik impor CBU berakhir per 31 Desember 2025, namun OJK menilai… Read More

42 mins ago

DPR Apresiasi Langkah KLH Gugat 6 Perusahaan Terkait Banjir Sumatra

Poin Penting Komisi XII DPR mendukung KLH menggugat perdata enam perusahaan yang diduga memicu banjir… Read More

1 hour ago

Gozco Capital Borong Saham BBYB Hampir Rp100 Miliar, Kepemilikan Jadi 9,31 Persen

Poin Penting Gozco Capital tambah kepemilikan BBYB hampir Rp100 miliar, membeli 207 juta saham senilai… Read More

1 hour ago

IHSG Sesi I Ditutup Lanjut Menguat pada Level 9.099

Poin Penting IHSG menguat tipis pada sesi I perdagangan 19 Januari, naik 0,27 persen ke… Read More

2 hours ago

Utang Luar Negeri Perbankan November 2025 Turun Jadi USD31,41 Miliar

Poin Penting ULN perbankan nasional turun tipis menjadi USD31,41 miliar pada November 2025 dari USD31,70… Read More

2 hours ago

Sumber Pendanaan Pindar Didominasi Perbankan, Nilainya Tembus Rp60,79 Triliun

Poin Penting Pendanaan pinjaman daring (pindar) per November 2025 masih didominasi perbankan sebesar Rp60,79 triliun… Read More

2 hours ago