Politic

Resmi jadi Cawapres Ganjar, Ini Sepak Terjang Mahfud MD

Jakarta – Mahfud MD telah resmi dipilih sebagai calon wakil presiden (cawapres) untuk mendampingi calon presiden (capres) Ganjar Pranowo dalam Pemilu 2024.

Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengumumkan langsung penepatan Mahfud MD sebagai cawapres di Kantor DPP PDI Perjuangan, Jakarta Pusat, Rabu (18/10).

“Calon wakil presiden yang dipilih PDIP yang akan mendampingi Ganjar Pranowo adalah Prof. Dr. Mahfud MD,” kata Megawati.

Baca juga: Sah! Mahfud MD Dampingi Ganjar Pranowo jadi Cawapres

Diketahui, sebelumnya ada sejumlah nama santer disebut-sebut bakal menjadi kandidat cawapres Ganjar. Mulai dari Khofifah Indar Parawansa, Sandiaga Uno hingga Ridwan Kamil.

Namun akhirnya, Mahfud MD terpilih dengan berbagai pertimbangan.

Sepak Terjang Mahfud MD

Saat ini, Mahfud MD menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan, memiliki latar belakang Nahdlatul Ulama (NU).

Mahfud juga pernah nyaris menjadi cawapres Joko Widodo ketika mencalonkan diri pada Pilpres 2019.

Sayangnya, kala itu Ma’ruf Amin yang akhirnya dipilih mendampingi Jokowi.

Mahfud lahir di Sampang, Madura, Jawa Timur, 13 Mei 1957. Sosoknya dikenal sebagai seorang akademisi, hakim, sekaligus politisi.

Selama berkarier, Mahfud MD pernah duduk kursi eksekutif, legislatif, dan yudikatif.

Di dunia pemerintahan, Mahfud MD pernah menjabat sebagai Menteri Pertahanan serta Menteri Kehakiman (2000-2001).

Dia juga pernah terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan duduk di Komisi III serta Wakil Ketua Badan Legislatif (Baleg) pada 2004-2008.

Setelah itu, Mahfud MD kemudian berkarier sebagai hakim konstitusi di Mahkamah Konstitusi (MK). Kemudian pada 2008, dia akhirnya diangkat menjadi Ketua MK.

Baca juga: Disebut Bakal Diumumkan Jadi Cawapres Ganjar, Segini Kekayaan Mahfud MD

Mahfud MD juga pernah dilantik menjadi Anggota Dewan Pengarah Unit Kerja Presiden Pembinaan Ideologi Pancasila (2017–2018) dan Anggota Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (2018).

Peraih gelar Doktor pada tahun 1993 di Universitas Gadjah Mada ini juga aktif di sejumlah organisasi. Di antaranya Pelajar Islam Indonesia, Himpunan Mahasiswa Islam, dan Ketua Ikatan Keluarga Alumni UII.

Hingga pernah menjadi Dewan Pengasuh Forum Keluarga Madura Yogyakarta dan Ketua Presidium Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam. (*)

Galih Pratama

Recent Posts

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

27 mins ago

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

5 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

6 hours ago

BNI Sumbang Rp77 Triliun ke Penerimaan Negara dalam 5 Tahun

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More

16 hours ago

BI Gratiskan Biaya MDR QRIS untuk Transaksi hingga Rp500 Ribu, Ini Respons AstraPay

Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More

16 hours ago

AstraPay Bidik 16,5 Juta Pengguna di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More

16 hours ago