News Update

Reformasi IT Jadi Kunci Tingkatkan Kepuasan Nasabah

Jakarta – PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung (Bank Sumsel Babel) menekankan pentingnya pengembangan dan reformasi IT untuk tingkatkan kepuasan nasabah.

“Bank Sumsel Babel melakukan update dan improvement IT dengan menyesuaikan tren layanan perbankan terkini secara berkelanjutan baik dari sisi infrastruktur, sistem, fitur, prosedur, dan security atau keamanan,” ujar Direktur Utama Bank Sumsel Babel Achmad Syamsudin, kepada Infobanknews, belum lama ini.

Salah satu contohnya adalah dengan adanya pandemi seperti saat ini, dimana kebutuhan nasabah semakin bergeser ke ranah digital akibat adanya pembatasan sosial. Bank Sumsel Babel melihat ini sebagai peluang untuk mengoptimalkan layanan mobile banking-nya dengan melengkapi fitur-fitur yang ada.

“Kami telah memaksimalkan layanan digital seperti mengoptimalkan layanan mobile banking dengan fitur-fitur yang dibutuhkan nasabah, antara lain transfer dana, pembelian pulsa, pembayaran lembaga pendidikan, dan fitur lainnya,” terangnya.

“Bank Sumsel Babel juga telah melengkapi fitur QRIS serta telah memiliki Agen Laku Pandai (BSBLur) yang ditargetkan ada di seluruh desa dengan target “One Village One Agent”, sehingga dengan layanan-layanan tersebut Bank Sumsel Babel dapat berikan layanan kepada masyarakat dimanapun sesuai dengan kebutuhan,” tambahnya.

Bank Sumsel Babel tercatat berhasil menempati posisi pertama pada beberapa kelompok penilaian di Satisfaction, Loyalty, and Engagement (SLE) Awards 2022. Beberapa kelompok penilaian tersebut, antara lain Satisfaction Index atau tingkat kepuasan nasabah dan Loyalty Index. (*) Steven Widjaja

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

2 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

5 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

11 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

11 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

12 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

13 hours ago