Ragam Produk Asuransi Citibank Indonesia Yang Lengkap

Ragam Produk Asuransi Citibank Indonesia Yang Lengkap

Jakarta – Peran asuransi semakin vital dewasa ini. Kebutuhan untuk merasa terjamin dan aman dalam segala aspek adalah kebutuhan semua orang. Kebutuhan inilah yang banyak dimanfaatkan oleh lembaga perbankan. Banyak lembaga perbankan yang kemudian memilih untuk mengadopsi layanan asuransi, seperti salah satunya Citibank Indonesia.

Citibank Indonesia sebagai lembaga perbankan yang terafiliasi dengan Citibank global sadar betul akan kebutuhan market ini. Maka dari itu, Citibank Indonesia memiliki channel layanan asuransi yang dinamakan CITI – AIA Insurance. Layanan asuransi yang adalah hasil kolaborasi Citibank dengan AIA Insurance ini adalah racikan tepat dari lembaga perbankan bermarkas di Amerika Serikat ini.

CITI – AIA Insurance memiliki serangkaian produk asuransi lengkap mulai dari Wealth Protection, Wealth Accumulation, Wealth Distribution, hingga Credit Shield Prestige. Citibank ingin menjamin bukan hanya keamanan jiwa nasabah, namun juga keamanan aset nasabah. Sebagai contoh, ada Wealth Protection yang mencakup layanan Prime-Link Optimum Protection (POP), Prime Care Plus (PCP), Family in Care (FIC), AIA Cancer Care, Critical Care Plan, dan AIA MyHealth First. Namun, ada juga Wealth Accumulation yang mencakup Prime-Link Investment Assurance (PIA), Future Wealth Assurance (FWA), dan AIA Simply Love.

Hal ini belum ditambah adanya layanan Credit Shield Prestige yang melindungi tagihan Kartu Kredit Citi dan Citibank Ready Credit dalam kasus kematian, penyakit kritis, atau rawat inap. Credit Shield Prestige juga menyediakan premi yang sesuai dengan jumlah tagihan. Dengan demikian, nasabah akan terbebas dari rasa khawatir jika terjadi hal yang tak terduga menimpa mereka.

Citibank Indonesia terus menekankan inovasi yang tiada henti demi kelangsungan bisnisnya, yang berlandaskan pada kelengkapan, efisiensi, dan efektifitas layanan. Hal ini diungkapkan langsung oleh Chief Executive Officer (CEO) Citibank Indonesia Batara Sianturi.

“Hal ini tercermin dari berbagai kemajuan dan inovasi yang kami lakukan di berbagai lini bisnis kami, baik di bisnis institutional maupun consumer banking. Keberhasilan ini juga mendapatkan pengakuan melalui berbagai penghargaan yang kami raih selama tahun 2021,” terangnya, beberapa waktu lalu. (*) Steven Widjaja

Related Posts

News Update

Top News