Jakarta–Bank Indonesia (BI) menilai tantangan ke depan perekonomian global masih akan dihadapkan dengan ketidakpastian yang tinggi, bahkan ada potensi untuk menjadi semakin kompleks. BI melihat, ekonomi nasional pada 2016 akan sangat bergantung pada kondisi perekonomian Tiongkok.
“Ketidakpastian tidak hanya bersumber dari risiko yang telah kita identifikasi (known – unknown), tetapi dapat berasal dari sesuatu yang belum terpikirkan sebelumnya (unknown-unknown),” ujar Gubernur BI, Agus D.W. Martowardojo di JCC, Senayan, Selasa malam, 24 November 2015.
Agus mengungkapkan, terkait dengan prospek pertumbuhan ekonomi global. Menurutnya, meskipun prospek pertumbuhan ekonomi global pada 2016 diperkirakan membaik menjadi 3,5%, namun ada risiko proyeksi pertumbuhan ekonomi di angka tersebut dapat menjadi lebih rendah.
Agus mengungkapkan, risiko koreksi pertumbuhan ekonomi nasional akan terjadi terutama apabila pemulihan ekonomi Tiongkok dan negara berkembang lain tidak sesuai harapan. Kekhawatiran ini, cukup beralasan karena hingga kini geliat ekonomi Tiongkok dirasakan masih belum cukup kuat.
“Proses rebalancing ekonomi Tiongkok dari perekonomian berbasis investasi ke konsumsi akan memakan waktu yang cukup lama sejalan dengan perkembangan demografi yang tengah memasuki aging population,” tutur Agus.
Lebih lanjut dia menegaskan, kondisi tersebut tentunya berisiko membawa pertumbuhan ekonomi Tiongkok memasuki era new normal, yaitu era pertumbuhan ekonomi yang lebih rendah dibandingkan yang ditorehkan datam satu dasawarsa terakhir. (*) Rezkiana Nisaputra
Jakarta - Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Irfan Setiaputra menanggapi rumor mengenai pergantian… Read More
Jakarta – Rupiah diprediksi masih akan mengalami pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS), akibat peningkatan data inflasi… Read More
Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (14/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More
Jakarta - Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Kamis, 14 November… Read More
Jakarta – Pilarmas Investindo Sekuritas melihat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal hari ini… Read More
Jakarta - Presiden Direktur Zurich Syariah, Hilman Simanjuntak, menyambut baik kebijakan pemutihan utang bagi petani… Read More