Perbankan

Permudah Pendaftaran Haji, Muamalat Luncurkan Fitur Daftar Haji via Aplikasi

 

Jakarta – Bank Muamalat terus berinovasi bagi nasabah tabungan jamaah haji dalam mempermudah transaksi di era digital, yakni dengan meluncurkan fitur Pembukaan Rekening Tabungan Jamaah Haji (RTJH) dan pembayaran Setoran Awal Porsi Haji melalui aplikasi mobile banking Muamalat DIN (Digital Islamic Network).

“Inovasi ini adalah wujud dukungan Bank Muamalat terhadap program dari Kementerian Agama untuk memberikan kemudahan layanan pendaftaran haji bagi calon jemaah haji Indonesia,” jelas Achmad K. Permana, Direktur Utama Bank Muamalat, di Jakarta, 26 April 2022.

Hadirnya BPKH (Badan Pengelola Keuangan Haji), kata dia, tentunya Bank Muamalat harus memfasilitasi dan menghasilkan bahwa Bank Muamalat bisa memastikan sistem haji yang lebih mudah dengan terobosan yang dilakukan dalam 2 bulan terakhir setelah proses BPKH masuk ke Bank Muamalat, yakni melakukan terobosan pendaftaran haji secara online, RTJH yang bisa dikeluarkan dari mobile banking yaitu Muamalat DIN.

Disamping kemudahan dalam layanan pendaftaran haji bagi calon jemaah haji Indonesia, Bank Muamalat optimis fitur pendaftaran haji secara daring ini akan bertumbuh karena sesuai dengan kebutuhan di era digital, selain itu juga memberikan edukasi kepada anak muda untuk mempersiapkan ibadah haji secara optimal dan terencana sejak dini.

“Dengan demikian layanan perbankan untuk pendafataran dan juga layanan lainnya insya Allah kedepan ini (nasabah) dimanjakan karena pendaftarannya sekarang sudah bisa digital, pembukaannya juga sudah, sehingga insya Allah muslim seluruh Indonesia akan dimanjakan dalam layanan untuk beribadah,” tambah, Iskandar Zulkarnain, Anggota Badan Pelaksana BPKH. (*) Irawati

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

5 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

5 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

6 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

7 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

7 hours ago

Gita Wirjawan: Danantara Bakal Jadi Magnet WEF 2026

Poin Penting Gita Wirjawan menilai kehadiran BPI Danantara di WEF 2026 berpotensi menjadi magnet utama… Read More

8 hours ago