Categories: Tips & Trick

Perkuat Literasi Finansial, Perbankan Gencar Berbagi Wawasan Saat Darurat

Jakarta – Dana darurat merupakan salah satu faktor esensial dalam mengelola keuangan. Biasanya, pada awal-awal menabung, kita disiplin terhadap dana darurat. Namun seiring dengan berjalannya waktu, dana darurat tersebut bertambah besar dan kita menjadi tergiur menggunakannya untuk pengeluaran-pengeluaran yang sifatnya impulsif.

Maka dari itu, penting bagi kita untuk mengetahui kapan seharusnya dana darurat itu digunakan. MotionBanking menggencarkan edukasi literasi finansial termasuk memberikan tips yang bisa membantu menggunakan dana darurat dengan bijak.

1 Saat Kecelakaan

Walaupun kita sudah berkendara dengan baik dan hati-hati, orang lain belum tentu. Alangkah lebih baik jika kita memiliki dana darurat untuk menutup keadaan yang tidak terduga seperti kecelakaan.

2 Ketika Diberhentikan dari Pekerjaan

Dengan situasi pandemi yang tanpa kepastian, tidak ada yang tahu kapan kita akan diberhentikan dari pekerjaan saat ini. Walaupun semuanya penuh dengan ketidakpastian, ada satu hal yang pasti yaitu tetap perlu mengeluarkan uang untuk kebutuhan sehari-hari.

Karena itu tidak ada salahnya jika kita mulai membuat dana darurat dari sekarang. Pandemi Covid-19 mengajarkan pentingnya menyediakan dana darurat, khususnya jika sewaktu-waktu diberhentikan di tempat Anda bekerja. Dengan adanya dana darurat, kita masih bisa ‘bernapas’ setelah diberhentikan sambil mencari peluang baru.

3. Saat Smartphone Rusak

Saat ini smartphone merupakan benda penting di era digital. Era digital membuat smartphone menjadi salah satu barang penting untuk tetap berkomunikasi dan terinformasi. Kita dapat menghubungi keluarga, rekan kerja, dan teman yang tinggalnya jauh. Dengan smartphone kita bisa juga membuka aplikasi-aplikasi untuk mendukung pekerjaan.

Namun terkadang tanpa disengaja, smartphone dapat terjatuh dari genggaman dan rusak. Karena itu, tidak ada salahnya kita menggunakan dana darurat jika suatu waktu smartphone kita rusak.

Walaupun saat ini keadaan keuangan kita baik-baik saja, tidak ada salahnya untuk mulai membuat dana darurat dari sekarang. Nah, salah satu tempat di mana kita bisa menabung untuk dana darurat dengan layanan perbankan digital adalah MotionBanking dari PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP), anak usaha PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) di bawah naungan MNC Group.

“Kami berharap semakin banyak masyarakat yang terlindungi di tengah risiko hidup yang semakin tinggi dan bisa memiliki kepastian dana cadangan di masa depan,” ungkap Chief Operating Officer Digital Business MNC Bank, Teddy Tee, beberapa waktu. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

IHSG Dibuka pada Zona Merah ke Level 7.151

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (18/11) Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

1 hour ago

Harga Emas Antam Naik Rp8.000, Sekarang Segram Dibanderol Segini

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Senin, 18 November… Read More

2 hours ago

IHSG Berpotensi Melemah, Simak 4 Saham Rekomendasi Analis

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

3 hours ago

PLN Perkuat Kolaborasi dan Pendanaan Global untuk Capai Target 75 GW Pembangkit EBT

Jakarta - PT PLN (Persero) menyatakan kesiapan untuk mendukung target pemerintah menambah kapasitas pembangkit energi… Read More

15 hours ago

Additiv-Syailendra Capital Perluas Distribusi Produk Keuangan

Jakarta - Additiv, perusahaan penyedia solusi keuangan digital, mengumumkan kemitraan strategis dengan PT Syailendra Capital, salah… Read More

15 hours ago

Banyak Fitur dan Program Khusus, BYOND by BSI Raih Respons Positif Pasar

Jakarta – Super App terbaru dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), yaitu BYOND by… Read More

20 hours ago