Tips & Trick

Periksa Bagian Mobil Ini Setelah Perjalanan Jauh dan Jangan Lupa Asuransi

Jakarta – Mobil yang kerap digunakan dalam perjalanan jauh seperti antar kota atau provinsi tentunya memerlukan perawatan berkala. Apalagi jika frekuensi perjalanan cukup tinggi, perawatan pada mobil juga harus ditingkatkan. Untuk mencegah risiko kerusakan dini, berikut adalah bagian-bagian mobil yang harus anda perhatikan setelah menggunakan mobil dalam perjalanan jarak jauh. 

1. Periksa oli mesin

Mempertahankan performa mobil dalam jangka waktu yang panjang tentunya bakal mengurangi kualitas oli yang digunakan. Untuk itu, jangan lupa untuk mengecek oli mesin mobil anda setelah perjalanan jauh atau liburan luar kota. Pastikan oli mesin anda masih dalam kondisi yang baik dan dalam volume yang sesuai takaran. 

2. Cek ban mobil

Ban mobil adalah salah satu komponen yang melakukan kontak langsung dengan jalan. Sudah sepantasnya anda perlu memeriksa ban mobil yang menjadi salah satu komponen krusial selama perjalanan jauh. Pastikan tekanan angin ban sesuai dengan rekomendasi pabrik. Selain itu, perhatikan pula kondisi telapak dan dinding ban, serta bibir velg mobil.

3. Cek bagian kolong mobil

Selain ban, rangka mobil lain yang berada di kolong mobil juga wajib menjadi perhatian anda. Setelah memeriksa ban mobil, cek pula bagian-bagian seperti shock absorber dan kondisi selang rem untuk mencegah kebocoran. Kemudian, cek juga kondisi rem mobil dengan melihat kondisi kampas rem atau dinding tromol rem.  

4. Bersihkan kabin dan bagasi

Selain eksterior, kebersihan bagian interior mobil juga perlu diperhatikan. Pastikan anda membersihkan kabin dan bagasi mengingat bagian ini dipakai sebagai tempat duduk penumpang dan menyimpan barang. Pastikan tidak ada kotoran tersisa untuk menjaga kebersihan kabin. Anda juga bisa menyemprotkan bahan desinfektan untuk membunuh bakteri, virus, dan kuman yang tersisa di kabin dan bagasi.

Kemudian menjaga mobil dari risiko kerusakan mesin, anda juga bisa memberikan perlindungan tambahan pada mobil anda. Pastikan anda memiliki proteksi asuransi kendaraan untuk meminimalisir dan mencegah kerusakan. Jika belum memilikinya, Tugu Insurance dapat menjadi pilihan bagi anda.

Asuransi Tugu memiliki produk asuransi kendaraan bermotor yakni T-Drive. Produk asuransi ini memberikan ganti rugi terhadap risiko kehilangan atau kerusakan akibat kecelakaan. Selain itu, Tugu Insurance juga sigap melayani nasabahnya dengan layanan bantuan 24 jam, T-Rex  (Tugu Real Experience).

Layanan T-Rex akan memberikan pertolongan pertama pada kendaraan anda saat mengalami masalah di jalan. Layanan ini memberikan penanganan darurat pertama, dimulai dari kejadian ban bocor, jumper aki, hingga kejadian yang tak terduga seperti kecelakaan di jalan raya. 

Anda tinggal menelpon pelayanan konsumen, “Call TIA” di nomor 1500 458 atau Whatsapp di nomor 081197900100. Jadi, tunggu apa lagi? Segera miliki asuransi kendaraan dari Tugu Insurance. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Askrindo Dukung Gerakan Anak Sehat Indonesia di Labuan Bajo

Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More

9 mins ago

Konsumsi Meningkat, Rata-Rata Orang Indonesia Habiskan Rp12,3 Juta di 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pengeluaran riil rata-rata per kapita masyarakat Indonesia sebesar Rp12,34 juta… Read More

3 hours ago

Laba Bank DBS Indonesia Turun 11,49 Persen jadi Rp1,29 Triliun di Triwulan III 2024

Jakarta - Bank DBS Indonesia mencatatkan penurunan laba di September 2024 (triwulan III 2024). Laba… Read More

4 hours ago

Resmi Diberhentikan dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Saya Terima dengan Profesional

Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More

5 hours ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Merah 0,74 Persen ke Level 7.161

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More

5 hours ago

Naik 4 Persen, Prudential Indonesia Bayar Klaim Rp13,6 Triliun per Kuartal III-2024

Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More

6 hours ago